Zaskia Sergap Aksi Penipu saat Korban Disuruh Buka Baju
Penipuan ini terungkap ketika Rabu sore (23/7), istri Hanung, Zaskia Mecca ditelepon oleh calon korban. Si penelepon menanyakan kepada pemain film Ayat-Ayat Cinta itu dengan maksud konfirmasi apakah suaminya Hanung Bramantyo akan casting dia di sebuah hotel.
"Calon korban menjelaskan ke Zaskia bahwa dirinya sudah dimintai uang Rp 10 juta dan disuruh foto seksi. Katanya atas perintah saya,” ceritanya.
Zaskia kemudian menegaskan kepada korban bahwa yang dialaminya itu adalah kasus penipuan. Bersama korban, istri korban bermaksud menjebak penipu tersebut di sebuah tempat karaoke.
"Calon korban pura-pura bersedia dicast oleh penipu di tempat karaoke tersebut. Di tempat itu Zaskia siapkan polisi," beber Hanung lagi.
Ketika korban diminta melepas baju, ia mengirim pesan singkat (SMS) ke Zaskia. Zaskia memberi kode ke polisi untuk menggerebek ruang karaoke tempat penipu tersebut beraksi.
"Dalam interograsinya, penipu mengaku sudah menipu lebih dari 20 gadis sejak tahun 2009," ujarnya.
Hanung berharap, jika ada masyarakat yang merasa pernah menjadi korban penipuan serupa untuk melaporkan ke pihak Kepolisian. Sebab, langkah ini dinilai Hanung akan menguatkan laporannya ke Polda.
"Jika laporan saya tidak disertai laporan korban berikut bukti-bukti, maka penipu bisa dilepas,” kata Hanung khawatir.