Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kabar Buruk dari Istana, Honorer K2 Kecewa?

Rabu, 10 Februari 2016 – 14:34 WIB
Kabar Buruk dari Istana, Honorer K2 Kecewa? - JPNN.COM
Anggota Komisi II DPR Arteria Dahlan (kedua Kiri) bersama Anggota DPD dan DPR lain saat berada di kerumunan massa honorer K2 memberikan dukungan kepada honorer di depan Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (10/2). DPR dan DPD siap membantu honorer K2 memperjuangkan haknya menjadi PNS. FOTO: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Pascapertemuan dengan pihak Istana, perwakilan honorer Kategori Dua (K2) yang dipimpin Ketua Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) Sulistiyo dan Ketum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih harus menyampaikan kabar buruk. Presiden Jokowi belum ada waktu menerima honorer K2.

“Kami sudah menunggu dan menunggu di dalam Istana, tapi ternyata Presiden Jokowi belum punya waktu,” kata Ketua Tim Investigasi FHK2I Riyanto Agung Subekti saat melaporkan hasil negosiasi dengan pihak Istana di depan massa honorer K2, Rabu (10/2).

Dia menambahkan, pihak Istana hanya mengarahkan bertemu MenPAN-RB Yuddy Chrisnandi. Namun perwakilan FHK2I menolak dan hanya ingin Jokowi.

Menurut Titi Purwaningsih, belum adanya keputusan akan membuat honorer K2 tetap bertahan dan tidak akan bergeser di sekitar Istana.

“Masih siap bertahan beberapa hari untuk berjuang? Kita tidak butuh negosiasi, kita butuh honorer K2 diangkat PNS,” tandas Titi.(esy/jpnn)

JAKARTA – Pascapertemuan dengan pihak Istana, perwakilan honorer Kategori Dua (K2) yang dipimpin Ketua Pengurus Besar Persatuan Guru Republik

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close