101 Karya Maestro Seni Kelas Dunia Siap Dilelang

Rabu, 21 April 2021 – 21:45 WIB
GM 33 Auction Karyadi sedang memperlihatkan beberapa karya maestro seni yang akan dilelang pada 24-25 April di ballroom Hotel Shangri-La, Jakarta. Foto dokumentasi humas

jpnn.com, JAKARTA - Balai lelang seni 33 Auction siap melelang 101 karya maestro seni kelas dunia di Ballroom Hotel Shangri-La, Jakarta, pada Sabtu-Minggu, 24-25 April 2021.

Menurut General Manager 33 Action Karyadi, karya seni lukis dan patung itu sudah diseleksi kedahsyatannya oleh kurator andal, dan siap dipinang para kolektor seni.

BACA JUGA: Karya Seni Jalanan Banksy Dilelang untuk Pemulihan Kebakaran Hutan Australia

"Kalau Anda salah satu kolektor seni, jangan sampai melewatkan kesempatan ini," kata Karyadi di Jakarta, Rabu (21/4).

Dia menyebutkan, karya seni milik sang maestro Affandi, Hendra Gunawan, Sunaryo, Srihadi Sudarsono, Basuki Abdullah, Widayat, Lee Man Fong, dan Masriadi bisa kolektor dapatkan di lelang nanti.

BACA JUGA: Ana Muslim, Karya Seni Alumni 212 Dipentaskan di Australia

Dia melanjutkan, ada juga karya seni milik maestro pematung I Nyoman Nuarta. Pemahat patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) yang fenomenal itu kembali mendadak viral setelah memenangkan sayembara desain kantor kepresidenan untuk ibu kota negara baru di Kalimantan Timur. 

Karyadi mengungkapkan, beberapa karya patung I Nyoman Nuarta masuk dalam katalog yang siap di-bidding oleh penikmat seni.

BACA JUGA: Ini Karya Seni Terakhir yang Disiapkan Djaduk Ferianto Sebelum Meninggal Dunia

"Masih banyak lagi karya maestro seni lainnya. Ada karya maestro seni Chen Wen Shi, Ong Kim Seng, Cai Zhi Song, Zhou Chun Ya, Ju Ming, Chen Yi Fei, dan Kang Hyun Koo juga, dan masih banyak lagi,” sebut Karyadi.

Dia menjelaskan, di tengah pandemi COVID-19 saat ini, di mana orang batal bepergian, karya seni diharapkan bisa menjadi pilihan investasi menarik. ”Ini saatnya investasi karya seni," ucapnya.

Sebab, kata Karyadi, karya maestro seni yang akan dilelang ini langka dan tidak ada duanya. Kapan lagi bisa dapat barang bagus bernilai investasi menarik? 

"Hobi menikmati karya seni jadi tersalurkan, ” imbuhnya.

Lebih jauh, dia juga mengajak kolektor muda untuk ambil bagian dalam lelang karya seni tersebut. Karyadi dan kawan-kawannya siap menerima kunjungan untuk kolektor seni yang mau melihat-lihat karya seni yang akan dilelang.

"Yang ingin melihat bisa janjian terlebih dahulu sampai Jumat (23/4) di kantor kami. Puncaknya nanti pada Minggu, 25 April 2021 di ballroom Hotel Shangri-La, Jakarta, kami akan gelar live auction,” paparnya. (esy/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler