11 September, Beckham Merumput Lagi

Sabtu, 04 September 2010 – 15:51 WIB

LOS ANGELES - David Beckham akan kembali beraksiDia berencana comeback ke lapangan hijau pada 11 September nanti

BACA JUGA: Dulu Dipuja, Kini Dicela

Beckham absen sejak pertengahan Maret lalu karena cedera sobek tendon achilles saat membela AC Milan
Akibatnya, pemain Los Angeles Galaxy itu terlempar dari skuad Inggris ke Piala Dunia 2010.

"Tanggal yang ditentukan dokter (untuk kembali bermain, Red) adalah 1 Oktober

BACA JUGA: Dani Pedrosa Jaga Momentum

Tapi, saya selalu berkeyakinan bakal bermain lagi sebelum itu," kata Beckham seperti dilansir Associated Press kemarin (3/9).

Beckham bertekad turun membela Galaxy pada laga melawan Columbus Crew dalam lanjutan MLS (Liga Sepak Bola AS) 11 September nanti
Itu merupakan big match karena kedua tim kini menghuni dua besar klasemen overall sampai laga ke-22

BACA JUGA: Jerman dan Italia Menang Tipis

Galaxy berada di puncak klasemen dengan 43 poin, sedangkan Columbus 41 poin.

"Saya sangat ingin terlibat dalam laga melawan ColumbusSaya siap berada di bench lebih dulu, lalu turun selama 15 sampai 20 menit," ucap Beckham.

Mantan kapten Inggris tersebut ogah menanggapi wacana balik ke timnasSejauh ini, pemilik 115 caps itu memang belum berpikir untuk pensiunEks bintang Manchester United dan Real Madrid tersebut mengincar kesempatan tampil di ajang Euro 2012.

"Saya tidak berpikir untuk pensiun dari timnasTidak saat iniKekhawatiran bakal hilang dari persaingan kompetitif dunia sepak bola mungkin hanya ada di kepala saya selama sepuluh detikSaya yakin masih bisa," tandas Beckham(dns/c9/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Publik Inggris Inginkan Redknapp


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler