TUBAN--Untuk kali pertama "Si Anak Menteng" Barack Obama mendarat di Bandara Ngurah Rai, Tuban, Kabupaten Badung, BaliAtau, kedua kalinya menginjakan kaki di Indonesia, setelah menjadi orang nomor satu di Amerika
BACA JUGA: ASEAN Bebas Roaming dan Visa
Sang Presiden negara adidaya mendarat dengan pesawat kebesaran yaitu US Air Force OneBACA JUGA: Muhaimin Tak Gentar Disebut Dalam Dakwaan
Kedatangan Obama ini bahkan mampu menunda 14 jadwal penerbanganObama sebenarnya dijadwalkan datang Jumat (18/11) hari ini, namun ternyata dimajukan menjadi kemarin (17/11)
BACA JUGA: Dokter Boyke Membela Diri dari Jerat MKDKI
Pesawat Air Force One yang membawa Obama, bergambar bendera Amerika dengan paduan warna badan pesawat biru dan putihObama turun pesawat dengan jas hitam dan celana panjang hitam, baju kemeja putih dan dasi merahObama awalnya berjalan, kemudian semakin dekat dengan penyambutan Presiden kulit hitam pertama di Amerika itu, berlari kecil sambil memperlihatkan senyum khasnya.Tak terlihat keluarga Obama, termasuk first lady Michelle ObamaTidak jelas, apakah sang istri ikut mendampingi atau tidakYang pasti kedatangan Obama, bersama rombongan setelah menyelesaikan kunjungannya di Australia.
Setelah itu proses langsung disambut gembira juga oleh para pejabat Indonesia seperti Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat Dino Pati Djalal, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, Gubernur Bali Made Mangku Pastika, Pangdam IX Udayana Mayjen TNI Leonard, Kapolda Bali Irjen Polisi Totoy Herawan Indra serta pejabat lainnyaTermasuk juga terlihat, Duta Besar AS untuk Indonesia Scot Marciel.
Obama di Bali akan menghadiri KTT ASEAN ke-19 dan KTT ASIA Timur ke-6Namun, kepastian hotel yang menjadi tempat bermalam Obama hingga kemarin belum jelasInformasi yang dirangkum Koran ini di Nusa Dua, menyebutkan Obama menginap di salah satu hotel di BTDC, agar dekat dengan lokasi KTTBahkan, ada yang mengatakan lebih spesifik menginap di Hotel Grand Hyatt, seperti halnya tempat Hillary Clinton saat menghadiri konferensi beberapa waktu silam di Bali.
Bahkan, kalau dikaitkan dengan pola pengamanan, memang Grand Hyatt sangat banyak dijaga oleh pengamanan AmerikaNamun, sebagaian lagi mengatakan pola ini bisa saja untuk mengecoh, bahwa seolah-olah Obama menginap di Grand Hyatt"Kemudian dia menginap di tempat lain, itu bisa saja untuk mengecoh," ujar salah satu sumber Koran ini.
Obama meninggalkan bandara dengan menunggangi kendaraan Cadillac Presidential Limousine, yang sehari sebelumnya sudah sampai di BaliMobil ini adalah mobil anti ledakan hingga anti peluruSaking tebalnya kaca badan mobil ini, membuat satu pintu mobil berjuluk "The beast" ini beratnya setara dengan pintu pesawat.
Obama meninggalkan Bandara Ngurah Rai dengan pengawasan Secret Service, bisa ditebak akibatnya jalan dari bandara ke Nusa Dua ditutup total hampir 30 menitBahkan, bagi yang di kawasan BTDC, tidak bisa berjalan selama satu jam
"Saya sampai satu jam tidak boleh lewat di jalan, karena rombongan Obama masuk BTDCKatanya Obama menginap di hotel dekat-dekat Pulau PeninsulaSehingga orang yang ada di sekitar kawasan ini satu jam nggak boleh keluarSemua orang di BTDC, termasuk pegawai hotel nggak boleh keluar," ujar Rini salah satu wartawan yang meliput di Pulau Peninsula (Pulau kecil di kawasan BTDC).
Akibat kedatangan Obama, juga membuat kemacetan hingga Sanur dan DenpasarKarena jalur Bandara -Nusa Dua benar-benar disterilTak hanya lalu lintas yang dibuat sterilBandara Ngurah Rai juga krodit "gara - gara" ObamaAda sekitar 14 penerbangan tertunda, dengan adanya pengosongan penerbangan satu jamSetengah jam sebelum Obama datang dan setengah jam setelah mendaratSehingga baru pukul 19.00 aktivitas pesawat di Bandara Ngurah Rai berjalan normal.
Tiga jam sebelumnya, atau sekitar pukul 15.30 Menlu AS Hillary Clinton juga sudah mendarat di Bandara Ngurah RaiDengan blazer merah, mantan first lady ini turun dari pesawatIstri Bill Clinton ini akan mendampingi Obama selama mengikuti Agenda KTT ASEAN dan KTT ASIA TimurKedatangan Hillary terlambat 30 menit, mungkin karena masih ada aktivitas penerbangan lainnya
"Terlambat 30 menitMungkin karena ada kedatangan pesawat lainPenyebab pastinya saya tak tahu," jelas Emily, pihak Kedutaan Amerika untuk Indonesia yang ada di Bandara Ngurah Rai.
Kedatangan Hillary ini adalah kali kedua, dalam kapasitas sebagai MenluKarena beberapa bulan lalu Hillary juga menghadiri agenda konferensi di BaliTerkait pengamanan dua orang hebat Amerika ini, jelas dengan proses super ketatMisalnya untuk mekanisme peliputan saja, proses karantina wartawan berlangsung sejak pukul 14.00.
Kemudian dilakukan proses screening oleh petugas tim keamanan Amerika, prosesnya dengan menaruh semua tasKemudian dilakukan pemeriksaan dengan anjing pelacakSetelah Hillary mendarat, wartawan yang sudah terdaftar untuk meliput Obama sejak jauh - jauh hari ini, mesti tetap di Bandara Ngurah Rai atau menunggu dengan proses pengawasan hingga tiga jam, setelah itu baru Obama mendarat di Bali(art/yes)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PTUN Surabaya Batalkan Gelar Doktor Alim Markus
Redaktur : Tim Redaksi