1.767 Pelajar Ikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional

Senin, 25 September 2017 – 15:03 WIB
Ilustrasi Foto: JPG/dok.JPNN.com

jpnn.com, KUPANG - Sebanyak 1.767 pelajar terbaik utusan 34 provinsi mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) 2017.

Para pelajar terbaik ini akan mengikuti 12 jenis lomba. Yaitu menyanyi solo, menari, tari kreasi berpasangan, tari tradisional, baca puisi, cipta dan baca puisi, MTQ, musik tradisional, gitar solo, piano klasik, pantomim, dan teater monolog.

BACA JUGA: Kemendikbud Ajak Pelibatan Publik dalam Pemajuan Kebudayaan

Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Hamid Muhammad mengungkapkan, kesenian merupakan salah satu kelompok mata pelajaran strategis dan wahana bagi siswa untuk berekspresi.

Dengan kesenian diharapkan mampu untuk memfasilitasi pembangunan karakter

BACA JUGA: Mendikbud: Perangi Narkoba dengan Pendidikan Karakter

"FLS2N 2017 diikuti 1.767 siswa terbaik. SD sebanyak 204 siswa, SMP 442, SMA 442, SMK 373, PKLK (Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus)," kata Hamid saat membuka FLS2N di Kupang, Senin (25/9).

Dia menyebutkan, FLS2N 2017 sengaja mengambil tema Memacu Kreativitas Seni untuk Memerkuat Pendidikan Karakter. Ini disesuaikan dengan terbitnya Perpres 87/2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter.

BACA JUGA: Rakor Kadisdik Tak Bahas Spesifik Gaji Guru Honorer SMA/SMK

"Ajang FLS2N merupakan arena para seniman belia untuk unjuk kemampuan. Seni menjadi ruang bagi siswa-siswi untuk menyampaikan nilai-nilai dan kearifan lokal yang terkandung dalam karya melalui gerak, suara, dan simbol-simbol," tuturnya.

Dia menambahkan, butuh kerja keras, ketekunan, dan ketelitian untuk mendapatkan sebuah karya yang bagus. (esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dana BOS Diusulkan Naik, Jenjang SD Jadi Rp 1 Juta per Siswa


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler