jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya hingga kini masih menggelar Operasi Keselamatan Jaya 2018.
Operasi yang digelar sejak 5 Maret itu akan berakhir pada 25 Maret.
BACA JUGA: Polisi Pelajari Hasil Kajian Penutupan Jalan di Tanah Abang
Menurut Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto, hingga hari ke-18 atau kemarin (22/3) sudah ada 39.282 pengendara yang melakukan pelanggaran.
Sementara khusus pada Kamis kemarin ada 1.266 pelanggar didapati atau turun lima persen dari hari sebelumnya, Rabu (21/3) yang ada 1.440 pelanggar.
BACA JUGA: Bersama FPI, Polda Metro Jaya Siap Perang
Budiyanto mengatakan, sepanjang operasi berlangsung yang paling banyak didapati adalah pelanggaran melawan arus.
“Untuk sepeda motor banyak yang melawan arus, kalau mobil kebanyakan yang melanggar rambu dan marka,” kata dia, Jumat (23/3).
BACA JUGA: Polda Metro Jaya Ungkap Sindikat Pemalsu Meterai
Kemudian kawasan yang paling banyak didapati pelanggaran adalah perbelanjaan yang tercatat ada sebanyak 2.607 pelanggar.
Lalu kawasan kedua terbanyak pelanggaran adalah perkantoran.
“Ada sebanyak 1.747 pengendara yang melakukan pelanggaran di kawasan perkantoran,” sambung dia. (mg1/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Fahri Hamzah Ngebet agar Sohibul Iman Dijadikan Tersangka
Redaktur : Tim Redaksi