2 Alasan Grand Prix MotoGP Finlandia Batal Digelar

Jumat, 14 Mei 2021 – 21:33 WIB
Ilustrasi berita - Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo memimpin laga balapan MotoGP Spanyol di Circuito de Jerez, Jerez, Spanyol, Minggu (2/5/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Jon Nazca/foc.

jpnn.com, JAKARTA - FIM, IRTA, dan Dorna Sports mengumumkan pembatalan Grand Prix MotoGP Finlandia tahun ini.

Alasan pembatalan karena masih berlangsungnya pandemi COVID-19.

BACA JUGA: F1 Batalkan Grand Prix Turki, tetapi Gelar Grand Prix Styria!

Alasan lain, karena adanya pembatasan perjalanan ke negara tersebut.

Akan tetapi, Dorna Sports juga mengumumkan perpanjangan kontrak selama lima tahun dengan KymiRing.

BACA JUGA: Jelang Final Piala FA: 8 Fakta Head to Head Chelsea Kontra Leicester

Perpanjangan kontrak untuk memastikan sirkuit di Finlandia tetap berada dalam kalender MotoGP.

Setidaknya hingga 2026 mendatang.

BACA JUGA: Legenda Spanyol Termotivasi Bekerja Bersama Vissel Kobe

Untuk mengisi slot yang kosong, penyelenggara akan menambahkan Grand Prix Styria.

Rencananya akan digelar di sirkuit Red Bull Ring pada 8 Agustus.

Kemudian Grand Prix Austria juga akan digelar di sirkuit yang sama pekan berikutnya.

Pemerintah setempat Austria telah mengizinkan sejumlah penonton terbatas untuk menyaksikan secara langsung Grand Prix Styria dan Austria di Red Bull Ring.

Namun dengan catatan harus menerapkan protokol kesehatan ketat, demikian laman resmi MotoGP.(Antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler