2 Orang Ditangkap, Semoga Warga Tak Takut Lagi Lewat Jembatan Rajeg Mulya

Kamis, 24 Juni 2021 – 13:26 WIB
Salah seorang pria diduga kerap melakukan aksi premanisme, saat diamankan di Mapolsek Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (22/6). Foto: Humas Polresta Tangerang

jpnn.com, TANGERANG - Jajaran Polsek Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten, menggelar kegiatan operasi pemberantasan premanisme pada Selasa (22/6) malam.

Kapolsek Rajeg AKP Tatang Sutisna mengatakan bahwa operasi tersebut dilaksanakan pihaknya di jembatan Desa Rajeg Mulya.

BACA JUGA: Komjen Agus Sampaikan 5 Instruksi Penting dari Kapolri soal Premanisme, Simak

Wilayah tersebut berdasarkan laporan masyarakat kerap ada aksi premanisme.

"Kerap terjadi anak remaja kumpul serta melakukan kegiatan semacam ‘Pak Ogah’ atau parkir, dan meresahkan bagi masyarakat yang ingin lewat," kata Tatang dalam keterangan tertulis, Kamis (24/6).

BACA JUGA: Tangerang Buka Lowongan CASN, Ada Formasi Guru Agama di CPNS 2021 dan PPPK

Dalam kegiatan tersebut, polisi mengamankan dua remaja yang kerap melakukan aksi premanisme di wilayah itu.

"Kami mengamankan dua orang ‘Pak Ogah’. Keduanya kemudian dibawa ke Polsek Rajeg untuk pendataan dan mendapatkan pembinaan," ujar Tatang.

BACA JUGA: Bripka SP Ditangkap di Indekos, Kasusnya Bikin Malu Polri

"Kami memberikan pembinaan agar jangan memaksa pengguna jalan memberikan uang," sambung Tatang.

Tatang pun mengimbau kepada masyarakat agar tidak takut untuk melapor apabila menemukan aksi premanisme. (cr1/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler