3 Gaya Motor Listrik Para Dewa

Rabu, 02 Januari 2019 – 19:58 WIB
Curtiss Zeus ala Bobber. Foto: Curtiss Motorcycle

jpnn.com - Curtiss Motorcycle akhirnya membuka sosok motor listrik yang sebelumnya diisyaratkan. Ada tiga model yang dijadwalkan, Zeus bergaya bobber dan cafe racer serta Hera ala retro bike.

Kedua nama sengaja mengambil dari mitologi Yunani, Zeus sebagai dewa tertinggi dan istrinya Hera (dewa atau ratu langit).

BACA JUGA: Kendaraan Listrik Rentan Diretas Lewat Alat Pengecas

Zeus akan lebih dahulu diniagakan, sementara Hera menyusul selanjutnya. Zeus disebutkan berbanderol sekitar USD 60.000.


Zeus cafe racer

BACA JUGA: Viar Indonesia Memperkenalkan Dua Motor Listrik Tahun Depan

Tidak banyak informasi yang diungkap, hanya saja performa Curtiss Zeus diklaim mencapai 190 Hp dan torsi 195 Nm. Untuk sekali pengisian bisa menjelajah sejauh 450 km.

Bodywork serat karbon membuat motor listrik bertenaga tinggi itu memiliki bobot 215. Garpu girder yang dapat disetel dan suspensi belakang monoshock.

BACA JUGA: Trail Listrik Viar E-Cross Cukup Digandrungi

Pihak produsen sepeda motor asal Amerika Serikat itu mengatakan motor akan dibuat menjadi yang paling mewah di dunia, dengan arsitektur khusus.


Hera ala retro bike

Semengtara itu, Curtiss Hera diklaim disipakan menjadi motor paling mewah di dunia. Menampilkan arsitektur baterai gaya mesin V8 pertama di dunia, sangat kuat tapi halus, wheelbase 66 inci dan Hera akan menempati kelas tersendiri. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Apakah Sepeda Motor Listrik Perlu Surat-surat?


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler