3 Herbal Alami Ini Bantu Tingkatkan Stamina Pria, Istri Senang

Rabu, 28 Juni 2023 – 08:35 WIB
Kayu Manis. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PEKERJAAN yang menumpuk dan stres bisa membuat seseorang merasa lelah dan lesu.

Stamina yang menurun ini tidak hanya bisa membuat Anda enggan bergerak, tetapi pasti mengganggu kegiatan kamar kamu.

BACA JUGA: Kendalikan Gula Darah dengan 3 Herbal Alami Ini, Bikin Penderita Diabetes Lega

Anda tentu tidak ingin hal itu terjadi. Untuk meningkatkan stamina dengan mudah agar kegiatan kamar menjadi lancar, Anda bisa melakukan beberapa hal.

Misalnya saja istirahat yang cukup, melakukan olahraga ringan, minum air putih, dan lainnya.

BACA JUGA: Tingkatkan Stamina dengan Mengonsumsi 4 Suplemen Ini

Namun selain itu, ada juga beberapa herbal yang bisa membantu meningkatkan stamina Anda.

Jika dikonsumsi secara rutin, rupanya bukan tidak mungkin stamina pria bertambah liar.

BACA JUGA: Turunkan Berat Badan dengan 6 Herbal Alami Ini

Sehingga membuat hubungan dengan pasangan kian harmonis.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Kayu Manis

Untuk menambah kekuatan stamina pria, caranya dengan menggunakan kayu manis.

Cukup ambil 2 sdm. bubuk kayu manis dan 5 sdm dan air.

Campurkan kedua bahan dengan baik dan kemudian konsumsilah dua kali sehari setelah makan.

Perlu diperhatikan, herbal ini tidak baik untuk mereka yang menderita diabetes atau yang baru menjalani operasi.

2. Saffron

Menurut sebuah penelitian, saffron atau bunga kuma-kuma bisa digunakan untuk menambah kuat stamina pria.

Saffron memiliki banyak karotenoid, yang berfungsi sebagai antioksidan untuk mencegah tubuh dari kanker, infeksi dan modulator kekebalan tubuh.

3. Benih Bawang Hijau

Biji-biji ini mengandung antioksidan yang disebut quercetin, yang memiliki kekuatan antiinflamasi dan antihistamin.

Vitamin C yang ditemukan dalam biji ini membantu meningkatkan jumlah cairan pria.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Herbal   stamina   kayu manis   Saffron  

Terpopuler