3 Manfaat Sehat Rutin Minum Air Timun Setiap Hari

Jumat, 08 Januari 2021 – 07:20 WIB
Ilustrasi air mentimun. Foto: The Juice Chief

jpnn.com, JAKARTA - AIR mentimun menghidrasi tubuh Anda dan membantu kesehatan secara keseluruhan.

Air mentimun sangat mudah dibuat, sehingga lain kali saat Anda haus, pertimbangkan air mentimun.

BACA JUGA: 5 Manfaat Makan Timun Untuk Ibu Hamil

Berikut ini beberapa manfaat air mentimun untuk kesehatan, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Menjaga kesehatan kulit

BACA JUGA: 4 Tips Menjaga Kesehatan Kulit Sensitif

Anda mungkin pernah mendengar kegunaan timun sebagai masker wajah.

Ternyata, minum air timun juga bermanfaat bagi kulit. Timun memang baik untuk menjaga kesehatan kulit baik dari luar maupun dari dalam.

BACA JUGA: Khasiat Ajaib Jus Apel dan Timun untuk Tubuh yang Sehat

Rutin minum air timun akan membuat kulit Anda lebih cerah dan kenyal.

Kandungan asam pantotenat (juga dikenal sebagai vitamin B5) dalam timun ampuh untuk mengobati jerawat.

2. Mencegah penuaan dan melawan radikal bebas

Kegiatan Anda sehari-hari berisiko menyebabkan penuaan dini. Ini karena radikal bebas bisa menyerang Anda melalui polusi, asap rokok, atau sinar matahari.

Timun kaya akan antioksidan yang mampu mencegah kerusakan berbagai sel dalam tubuh akibat radikal bebas.

Selain itu, kandungan beta-karoten, vitamin C, dan berbagai mineral seperti mangan yang baik untuk mencegah proses penuaan dini.

3. Membuang racun-racun dalam tubuh

Timun memiliki sifat diuretik atau bisa memicu produksi air seni. Ini berarti ginjal Anda akan makin sering mendorong racun-racun, bakteri, dan zat hasil metabolisme yang tidak diperlukan lagi oleh tubuh keluar melalui urin.

Proses ini juga dikenal sebagai detoksifikasi. Tubuh pun akan jadi lebih segar karena bersih dari berbagai racun dan zat berbahaya.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler