3 Menu Sarapan Lezat yang Berbahaya untuk Kesehatan Tubuh

Selasa, 22 Februari 2022 – 07:54 WIB
Ilustrasi pastry. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - SARAPAN merupakan hal penting yang harus Anda lakukan di pagi hari.

Sarapan berguna untuk menambah energi seseorang agar bisa melakukan berbagai kegiatannya.

BACA JUGA: 9 Menu Sarapan Enak untuk Jantung Sehat

Menu sarapan yang seseorang konsumsi itu bisa apa saja. Mulai dari roti, bubur ayam, nasi goreng, ketupat sayur dan lainnya.

Namun, sebaiknya Anda harus hati-hati, karena tidak semua menu sarapan itu sehat untuk tubuh.

BACA JUGA: 3 Menu Sarapan Ajaib yang Membantu Mengontrol Gula Darah di Pagi Hari

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Produk pastry

BACA JUGA: 8 Menu Sarapan Sehat yang Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi di Pagi Hari

Produk pastry sebagian besar kandungannya hanya gula dan lemak.

Donat misalnya, proses pembuatannya menggunakan gula, krim, serta digoreng dengan metode deep fried.

Lemak yang berasal dari penggorengan, terutama dengan metode deep fried, merupakan jenis lemak jenuh yang berbahaya bagi kesehatan karena bisa memengaruhi kadar kolesterol dalam darah.

2. Sereal

Sereal bisa menjadi sarapan yang tidak sehat karena nilai kandungan gulanya tinggi.

Anda tetap harus memperhatikan kandungan gizi yang terdapat pada kemasan sereal.

Pilih sereal yang setidaknya mengandung 3 gram serat dalam setiap takaran sajinya.

3. Nasi uduk, bihun, dan gorengan

Meskipun mengenyangkan, ternyata jenis makanan ini bisa dikategorikan sarapan tidak sehat.

Terlebih lagi, nasi uduk tersebut disajikan dengan bihun goreng, sambal goreng kentang, ditambah dengan gorengan.

Jika Anda perhatikan, nasi uduk sendiri adalah sumber karbohidrat.

Nah, menyantap nasi uduk dengan bihun atau kentang, maka asupan karbohidrat bertambah berkali-kali lipat.

Selain itu, gorengan yang kamu konsumsi juga biasanya tinggi lemak karena mengandung banyak minyak.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler