3 Minuman yang Harus Dihindari Penderita Mag, Asam Lambung Bisa Naik Tak Terkontrol

Rabu, 29 Desember 2021 – 07:51 WIB
Ilustrasi Kopi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - BANYAK orang kini menderita penyakit mag. Mag itu sendiri merupakan penyakit yang disebabkan naiknya asam lambung.

Naiknya asam lambung bisa mengakibatkan penderita mag merasa mual dan ingin muntah.

BACA JUGA: 3 Makanan yang Bisa Menurunkan Asam Lambung dengan Cepat

Asam lambung bisa terjadi karena beberapa hal, salah satunya minuman.

Ada beberapa minuman yang bisa menyebabkan naiknya asam lambung.

BACA JUGA: 3 Makanan dan Minuman Lezat yang Menjadi Pantangan Penderita Asam Urat

Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Jus dari buah-buahan sitrus

BACA JUGA: 6 Kesalahan yang Kerap Dilakukan saat Sakit Mag, Malah Bikin Tambah Parah!

Hindari minuman yang mengandung tinggi asam, seperti lemon, jeruk, jeruk nipis, dan anggur.

Hal ini bisa memicu asam lambung bergerak naik ke tenggorokan dan memicu timbulnya gejala.

2. Minuman kafein

Tidak hanya kopi, minuman berkafein lainnya seperti teh atau soda juga memiliki efek serupa.

Minuman ini perlu dihindari kalau Anda punya asam lambung.

3. Alkohol

Minuman untuk asam lambung yang wajib dihindari yaitu alkohol.

Alkohol bisa mengikis lapisan mukosa pada lambung dan kerongkongan sehingga kian memperparah gejala penyakit.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler