jpnn.com, JAKARTA - SAMA seperti penderita diabetes, mereka yang memiliki tekanan darah tinggi juga tidak bisa mengonsumsi beberapa makanan begitu saja.
Namun begitu, memiliki tekanan darah tinggi tidak berarti seseorang harus menghilangkan makanan tertentu dari diet mereka.
BACA JUGA: 3 Obat yang Bagus untuk Penderita Tekanan Darah Tinggi
Alih-alih mencoba menghentikannya, seseorang harus fokus pada moderasi dan menemukan pengganti yang sehat untuk camilan favorit mereka.
Diet yang tepat bisa membantu seseorang mengontrol tingkat tekanan darahnya.
BACA JUGA: Konsumsi 4 Makanan Ini, Gula Darah Anda Langsung Meningkat Tajam
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Acar mentimun
BACA JUGA: 3 Suplemen yang Baik Dikonsumsi Penderita Tekanan Darah Tinggi
Pernah mencoba pickle atau acar mentimun? Ternyata kandungan garam atau natrium di dalam acar sangat tinggi, sehingga makanan ini termasuk dalam penyebab tekanan darah tinggi.
Dari data US Department of Agriculture (USDA), di dalam 100 gram acar mentimun terdapat sekitar 1.208 mg natrium.
Kandungan natrium yang tinggi pada makanan ini karena memang proses pembuatannya membutuhkan banyak garam sebagai pengawet.
2. Makanan cepat saji
Bila Anda menyukai dan sering mengonsumsi makanan cepat saji atau fast food, sebaiknya kamu mulai membatasinya sekarang.
Sebab, makanan cepat saji, seperti pizza, ayam goreng, burger, kentang goreng, dan lainnya mengandung natrium atau garam serta lemak jahat.
Hal ini tentunya bisa menyebabkan tekanan darah tinggi.
3. Daging merah dan kulit ayam
Meski bukan olahan, daging merah (sapi dan domba) dan kulit ayam juga merupakan makanan pantangan yang perlu dihindari oleh penderita hipertensi.
Pasalnya, kedua jenis makanan ini mengandung lemak jenuh yang tinggi, yang bisa menjadi penyebab darah tinggi.
4. Makanan olahan, kaleng, atau kemasan
Makanan penyebab darah tinggi lainnya, yaitu makanan olahan, kaleng, atau makanan kemasan.
Pasalnya, jenis makanan tersebut mengandung natrium dalam jumlah tinggi.
Di dalam 8 ons atau 227 gram makanan kemasan, terdapat sekitar 500 – 1.570 mg natrium.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany