4 Manfaat Minum Air Kelapa Setiap Hari, Nomor 3 Bikin Melongo

Minggu, 06 Februari 2022 – 05:04 WIB
Minuman air kelapa. Foto : Ricardo/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - AIR kelapa bisa Anda konsumsi kapan saja. Air kelapa yang memiliki rasa segar ini menawarkan manfaat sehat yang luar biasa.

Air kelapa bisa mengatasi berbagai penyakit, mulai dari kram menstruasi, kembung, demam, dan lainnya.

BACA JUGA: 4 Manfaat Air Kelapa Muda Campur Madu, Bikin Tubuh Bahagia

Hal ini karena air kelapa mengandung berbagai nilai gizi seperti misalnya kalium, kalsium, natrium, sulfur, serat, protein dan lainnya.

Berikut ini beberapa manfaat minum air kelapa setiap hari, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: Manfaat Tak Terduga Minum Air Kelapa Sebelum Tidur, Wanita Pasti Suka

1. Mengurangi Kembung

Kembung bisa disebabkan karena asupan natrium dan air kelapa yang tinggi bisa membantu menguranginya.

BACA JUGA: 5 Manfaat Mencengangkan Air Kelapa untuk Anak

Air kelapa mengandung kandungan potasium yang tinggi, yang ternyata bisa membantu menetralkan aktivitas sodium.

2. Cegah Serangan Jantung

Minum air kelapa bisa membantu menurunkan risiko terkena serangan jantung, tekanan darah tinggi, dan hipertensi.

Air kelapa menawarkan efek antitrombotik, sehingga bisa membantu mencegah pembekuan darah dan mengurangi kolesterol, yang mungkin berpengaruh pada tekanan darah dengan menyumbat arteri.

3. Turunkan Tingkat Gula Darah

Penelitian telah menemukan air kelapa bisa membantu mengurangi kadar gula darah dan juga mengurangi stres.

Selain itu, air kelapa juga kaya akan magnesium, sehingga bisa membantu meningkatkan sensitivitas insulin.

Sekaligus mengurangi kadar gula darah pada mereka yang menderita diabetes tipe-2.

4. Melancarkan Pencernaan

Jika minum air kelapa setiap hari bisa membantu memperbaiki sistem pencernaan secara alami.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler