jpnn.com - jpnn.com - Sebanyak empat saksi sudah diperiksa terkait kasus bendera merah putih berkaligrafi Arab dan pedang.
Pemeriksaan dilakukan untuk melengkapi berkas berita acara pemeriksaan (BAP).
BACA JUGA: Habib Novel: NF Bukan Anggota FPI, tapi...
"Kami akan periksa saksi-saksi yang lain. Sementara, ada empat saksi yang diperiksa," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di kantornya, Sabtu (21/1).
Argo menuturkan, dari keempat saksi tersebut ada juga saksi dari massa Front Pembela Islam (FPI), yang ikut dalam aksi tuntutan pencopotan Kapolda Jawa Barat di Mabes Polri, Senin (16/1) kemarin.
BACA JUGA: Pengibar Bendera Berkaligrafi Berpotensi Jadi Tersangka
"Empat itu ada pelapornya, ada melihat yang mendengar (massa FPI yang demo di Mabes)," kata Argo. (Mg4/jpnn)
BACA JUGA: Pengibar Merah Putih Bergambar Pedang Itu adalah NF
BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Penodaan Merah Putih, FPI Buka Kasus Metallica
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga