40 Anak Bergabung di Geng Pencuri

Rabu, 27 September 2017 – 10:25 WIB
Ilustrasi borgol. Foto: AFP

jpnn.com, TULUNGAGUNG - Polsek Boyolangu, Tulungagung, Jatim meringkus pencuri. Pelakunya adalah anak-anak yang tergabung dalam sebuah geng.

Berdasar hasil penyelidikan, geng tersebut diketahui beraksi sejak awal 2017 hingga sekarang dan beranggota sekitar 40 anak.

BACA JUGA: Polisi Bongkar Prostitusi Online Grup Despacito

Kapolsek Boyolangu AKP Puji Widodo menjelaskan, anggota geng pencuri berusia di bawah 17 tahun. Ada yang sekolah dasar (SD) kelas IV dan V.

Namun, sebagian ada yang putus sekolah. "Berdasar penyelidikan kami, mereka (geng anak pencuri, Red) terkadang beraksi di wilayah Kecamatan Boyolangu," terangnya.

BACA JUGA: Dua Siswi MTs Tertangkap Ikut Pesta Miras

Mereka yang sempat terjerat kasus pidana karena dugaan pencurian berjumlah 20 sampai 25 anak.

Namun, kasusnya diselesaikan melalui kekeluargaan dan penyelesaian di luar pengadilan.

BACA JUGA: Kondisi Kejiwaan Pemilik www.nikahsirri.com, Oh Ternyata

Kendati demikian, mereka tetap menjalani wajib lapor serta pembinaan yang dilakukan langsung olehnya.

"Semua telah menjalani pembinaan. Yang terakhir ini ada tiga. Mereka tersandung pencurian bensin. Kalau tidak salah, TKP di Waung, Kecamatan Boyolangu," jelas Puji.

Mereka nekat mencuri karena iseng belaka. Hasilnya digunakan untuk ngopi bareng.

Padahal, diketahui dari latar belakang mereka, sebagian besar masih memiliki keluarga utuh dan tergolong mampu.

"Jelas kami kesulitan, apalagi kasus anak seperti ini. Mereka generasi muda yang memiliki masa depan panjang. Karena itu, dibutuhkan semua elemen masyarakat dan instansi terkait untuk ikut berperan dalam membimbing anak tersebut. Terutama di lingkungannya," tutur Puji.(lil/ed/din/c25/diq/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Kantongi Identitas 5.300 Klien www.nikahsirri.com


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler