jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Rabu (20/10) tentang pembicaraan serius di BNN soal pemberantasan narkoba, lima polisi bikin marah Kapolri, hingga Jakaria S alias Jacklyn Choppers dimutasi. Simak selengkapnya!
Jangan lupa ya! tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.
BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Fakta Terbaru Kasus Anak Nia Daniaty, 2 Polisi Didakwa, DPR Merespons Tegas
1. 5 Polisi Bermasalah yang Bikin Kapolri Marah, Nomor 4 Lagi Heboh
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo marah besar atas sejumlah pelanggaran yang dilakukan oleh anak buahnya.
BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Luhut Binsar Berbagi Kabar Gembira, 2,5 Juta Dosis Pfizer Merapat
Atas hal itu, Kapolri Jenderal Listyo mengeluarkan telegram khusus untuk menindak polisi yang melanggar.
Selain perkara tindakan yang tak humanis saat berhadapan langsung dengan masyarakat, kapolri juga menyoroti penanganan proses hukum yang dianggap merugikan orang kecil dan tertindas.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
5 Polisi Bermasalah yang Bikin Kapolri Marah, Nomor 4 Lagi Heboh
2. Jacklyn Choppers 2 Kali Menangkap John Kei, Peluru Penjahat Lewat di Depan Wajahnya
Aiptu Jakaria atau Jacklyn Choppers merupakan salah satu personel Polri yang cukup populer. Dia menjabat sebagai Banit 9 Unit 2 Subdit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Pria yang beken disapa Bang Jack itu adalah orang yang lekat dengan dunia kriminal.
Bukan pelaku kriminal, ya, tetapi orang terdepan dalam proses penangkapan terhadap penjahat.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Jacklyn Choppers 2 Kali Menangkap John Kei, Peluru Penjahat Lewat di Depan Wajahnya
3. Danpuspom TNI Bertemu Komjen Petrus Golose di Gedung BNN, Ada Pembicaraan Serius
Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) TNI Laksamana Muda (Laksda) Nazali Lempo terlibat pembicaraan serius dengan Kepala BNN Komjen Petrus Reinhard Golose dalam pertemuan di Jakarta, Selasa (19/10).
Pada kesempatan itu, Danpuspom TNI Laksda Nazali Lempo melakukan pembicaraan serius mengenai dukungan Puspom TNI kepada BNN dalam pemberantasan narkotika di tanah air.
Dukungan itu disampaikan Lasda Nazali kepada BNN RI beserta seluruh jajarannya ketika melakukan Courtesy Call di Kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Danpuspom TNI Bertemu Komjen Petrus Golose di Gedung BNN, Ada Pembicaraan Serius
4. Aipda MP Ambarita Menggeledah HP Milik Warga, Fadli Zon Bereaksi
Anggota DPR Fraksi Gerindra Fadli Zon ikut menanggapi aksi anggota polisi, Aipda Monang Parlindungan Ambarita yang viral karena menggeledah HP milik warga.
Fadli mengkritik ketidakprofesionalan yang dilakukan Ambarita lantaran menggeledah HP milik seorang pria diduga tidak sesuai SOP.
Dia mengingatkan polisi adalah aparat penegak hukum. Namun, dalam peristiwa ini mereka seakan tidak mengerti tentang hukum.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Aipda MP Ambarita Menggeledah HP Milik Warga, Fadli Zon Bereaksi
5. Jacklyn Choppers dan Aipda Ambarita Dimutasi, Begini Respons Mabes Polri
Kapolda Metro Jaya Irjen Muhammad Fadil Imran memutasikan dua polisi yang kerap hadir di layar kaca, yakni Aiptu Jakaria S alias Jacklyn Choppers dan Aipda Monang Parlindungan Ambarita.
Jacklyn Choppers dan Aipda Ambarita kini ditugaskan menjadi Bintara Humas Polda Metro Jaya (PMJ).
Pemutasian keduanya termuat dalam Surat Telegram yang ditandatangani Karo SDM Polda Metro Jaya Kombes Putra Narendra bernomor: ST/458/X/KEP/2021, tertanggal 18 Oktober 2021.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Jacklyn Choppers dan Aipda Ambarita Dimutasi, Begini Respons Mabes Polri
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Harta Bupati Musi Banyuasin Tak Biasa, KPK Bertindak, Anak Alex Noerdin Diciduk
Redaktur & Reporter : Elvi Robia