5 Berita Terpopuler: BKH PGRI Tuntut 3 Hal, Forum Guru Honorer Keluarkan Seruan, Presiden Panggil Pembantunya ke Istana

Rabu, 15 Juni 2022 – 06:34 WIB
BKH PGRI saat beraudiensi dengan Plt Kadisdik Riau Muhammad Job Kurniawan. Foto dokumentasi BKH PGRI for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Sabtu (14/6) tentang BKH PGRI punya tiga tuntutan, forum honorer keluarkan seruan penting jelang seleksi PPPK, Presiden Jokowi panggil pembantunya ke Istana. Simak selengkapnya!

Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Dampak SE Penghapusan Honorer Terasa, Seleksi PPPK Guru 2022 Segera Dibuka, Info Penting Terungkap

1. Rapat di Istana, Luhut Tak Duduk Sejajar dengan Jokowi, Ada Tito di Depan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pembukaan Rapat Koordinasi Nasional Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Selasa (14/5).

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: 5 Fakta Terungkap, Banyak Honorer Mulai Dirumahkan, Wow Blak-blakan

Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju menghadiri acara ini, antara lain Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, dan Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara.

Hadir juga Kepala BPKP Muhammad Yusuf Ateh dan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Abdullah Azwar Anas.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Kuota PPPK 2022 Gawat, 19 Ribu Guru Lulusan PG Terancam Tak Diangkat, Tangisan Pun Pecah

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Rapat di Istana, Luhut Tak Duduk Sejajar dengan Jokowi, Ada Tito di Depan

2. Dianggap Lecehkan Jokowi & Candi Borobudur, Roy Suryo Beri Penjelasan, Simak Kalimatnya

Pakar telematika dan informatika Roy Suryo merespons tuduhan melecehkan kepala negara dan Candi Borobudur yang dilayangkan kepadanya.

Sebelumnya, Roy Suryo mengunggah dua patung di Candi Borobudur yang menyerupai Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada akun @KRMTRoySuryo2 di Twitter.

Salah satu patung dilengkapi tulisan 'PANTAS SAJA TIKETNYA MAHAL TERNYATA OPUNG SUDAH SUDAH BUAT PATUNG "I GEDE UTANGE JOKOWI" UNTUK TAMBAHAN DANA BANGUN IKN.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Dianggap Lecehkan Jokowi & Candi Borobudur, Roy Suryo Beri Penjelasan, Simak Kalimatnya

3. Jelang Seleksi PPPK 2022, Ketum Forum Guru Honorer Negeri Keluarkan Seruan Penting

Jelang seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahun ini, ada seruan penting bagi guru honorer negeri yang lulus passing grade (PG).

Ini berkaitan dengan usulan formasi PPPK 2022 yang masih minim sekitar 35 persen dari total kuota nasional yang disiapkan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebanyak 970.410.

"Kemendikbudristek sudah menyiapkan kuota PPPK guru yang banyak tahun ini. Jadi, akan sia-sia kalau usulan Pemda minim," kata Ketum Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPSI) Heti Kustrianingsih kepada JPNN.com, Selasa (14/6).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Jelang Seleksi PPPK 2022, Ketum Forum Guru Honorer Negeri Keluarkan Seruan Penting

4. Kapolri Sudah Turun Tangan, AKBP Brotoseno Siap-Siap

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan Divpropam tengah menyiapkan langkah-langkah teknis peninjauan kembali terhadap putusan sidang etik AKBP Raden Brotoseno.

Hal itu dilakukan setelah dua Peraturan Kapolri (Perkap) Nomor 14 Tahun 2011 dan Perkap Nomor 19 Tahun 2012 selesai direvisi.

"Nanti setelah selesai (revisi) langkah-langkah teknis Kadiv Propam yang mempersiapkan," kata Dedi kepada wartawan, Senin (13/6).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Kapolri Sudah Turun Tangan, AKBP Brotoseno Siap-Siap

5. BKH PGRI Ajukan 3 Tuntutan soal Pengangkatan PPPK 2022 & 2023, Tendik Disebut

Badan Khusus Honorer Persatuan Guru Republik Indonesia (BKH PGRI) merespons positif kebijakan pemerintah dalam pengadaan PPPK 2022.

Rekrutmen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahun ini dinilai lebih berpihak kepada honorer.

Namun, BKH PGRI meminta proses pendataan harus memprioritaskan honorer yang sudah lama mengabdi.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

BKH PGRI Ajukan 3 Tuntutan soal Pengangkatan PPPK 2022 & 2023, Tendik Disebut


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler