5 Berita Terpopuler: Jemaah Ijtimak Ulama Gowa Mana Suaranya? Jenazah ABK WNI di Kapal Tiongkok

Jumat, 08 Mei 2020 – 07:00 WIB
Ribuan peserta Tablig Akbar Ijtima Dunia Zona Asia di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Foto: ANTARA/HO

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN, semoga semuanya dalam keadaan sehat selalu, inilah lima berita terpopuler di JPNN.com hingga pagi ini:  

 

BACA JUGA: Konsep Jogo Tonggo di Tegal Patut Ditiru, Ganjar: Tidak Hanya Mengandalkan Bantuan Pemerintah

1. Najwa Shihab vs DPR

Najwa Shihab tidak terlalu menanggapi 'serangan' dari sejumlah anggota DPR lantaran mengkritik kinerja para wakil rakyat.

BACA JUGA: Pria PDP Corona Ini Kabur dari RS, Ternyata ke Rumah Istri Muda

Najwa tidak membalas caci maki yang ditujukan kepadanya. Presenter Mata Najwa itu hanya mengunggah foto bersama ayahnya, Prof Quraish Shihab.

Baca selengkapnya, klik link di bawah :

BACA JUGA: Aih, Jelang Buka Puasa, Istri Malah Sibuk sama Selingkuhan di Kamar

Najwa Shihab: Jika Makian Kamu Benar, Semoga Allah Mengampuniku

 

2. Kades Joni Diserang Pakai Kapak saat Cek Pos COVID-19

Joni Surbakti, 50, Kepala Desa Tanjung Gunung, Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat, Sumut, menjadi korban pembacokan, Rabu (6/5).

Pelakunya adalah Riski Ginting, 18, warga Dusun I Desa Tanjung Gunung Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat.

Akibat kejadian itu, korban mengalami luka di kepala dan tangan. Kini korban tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Bidadari Binjai.

Baca selengkapnya, klik link di bawah ini:

Kades Joni Diserang Pakai Kapak saat Cek Pos COVID-19, Kondisinya Jadi Kayak Begini

 

3. Ribuan Warga Ikut Ijtimak Ulama Gowa Bersembunyi

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta kepada Pemkot Tegal untuk membentuk tim khusus.

Tim itu ditugaskan untuk mencari orang-orang yang diduga masuk klaster baru penyebaran COVID-19, yakni klaster Ijtimak Ulama Gowa.

Baca selengkapnya, klik link di bawah :

Ribuan Warga Ikut Ijtimak Ulama Gowa Bersembunyi, Ganjar: Tidak Akan Kami Marahi, Lapor Saja

 

4. ABK Indonesia Dilarungkan ke Laut

Baik pemerintah Tiongkok maupun perusahaan pengelola kapal ikan Long Xing 629 dan Tian Yu 8 menyebut pelarungan tiga jenazah ABK asal Indonesia telah sesuai prosedur internasional dan disetujui keluarga yang bersangkutan.

Hal itu disampaikan oleh Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi kepada wartawan dalam pernyataan pers secara daring, Kamis (7/5) sore.

Baca selengkapnya, klik link di bawah ini :

ABK Indonesia Dilarungkan ke Laut, Tiongkok Mengaku Sudah Dapat Izin Keluarga

 

5. Antrean Penumpang di Bandara Soetta

Kementerian Perhubungan meminta PT Angkasa Pura II dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) lebih antisipatif terhadap jadwal kedatangan penumpang di bandara supaya selalu siap dalam menerapkan protokol kesehatan terkait dengan penanganan COVID-19.

Hal ini disampaikan terkait dengan adanya kejadian penumpukan penumpang penerbangan internasional yang tiba hampir bersamaan di Terminal 3 Soekarno Hatta pada, Kamis 7 Mei 2020 siang hingga sore hari.

Baca selengkapnya, klik link di bawah ini :

Antrean Penumpang di Bandara Soetta, Kemenhub Minta AP II dan KKP Lebih Siap 


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler