jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Senin (22/11) tentang panitia reuni PA 212 menyerang balik, Irjen Fadil gerak cepat untuk menangkap bandar narkoba, pengakuan debt collector soal gaji dan bonus. Simak selengkapnya!
Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.
1. Panitia Reuni PA 212 Menyerang Balik, pakai Istilah Penista Agama
Persaudaraan Alumni (PA) 212 berencana menggelar reuni akbar pada 2 Desember 2021.
Kegiatan ini akan digelar di kawasan Monas, Jakarta Pusat. Muncul tudingan, kegiatan tersebut didanai oleh ormas terlarang yakni Front Pembela Islam (FPI) dan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).
Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin yang juga panitia acara secara tegas membantah tuduhan yang dilontarkan Direktur Eksekutif Komite Pemberantasan Mafia Hukum (KPMH) Muannas Alaidid beberapa waktu lalu itu.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Panitia Reuni PA 212 Menyerang Balik, pakai Istilah Penista Agama
2. Pengakuan Debt Collector Pinjol tentang Gaji & Bonus yang Diterimanya, Oh Ternyata
Polda Metro Jaya telah menindak sejumlah perusahaan pinjaman online (pinjol) ilegal yang beroperasi di wilayah Jakarta.
Salah satu mantan pekerja debt collector pinjol ilegal mengaku tidak mengetahui status perusahaan saat pertama kali bekerja.
"Ilegal atau tidak saya tidak tahu karena pertama kali saya dibawa sama teman saya untuk bekerja sebagai desk collection di aplikasi pinjaman online," ujar Arby (27) yang masuk bagian desk collector pinjol, kepada JPNN.com di kediamanya di Kelurahan Cijantung, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Pengakuan Debt Collector Pinjol tentang Gaji & Bonus yang Diterimanya, Oh Ternyata
3. Calon PPPK Guru Belum Bisa Mengisi Daftar Riwayat Hidup, BKN Bilang Begini
Pengisian daftar riwayat hidup (DRH) untuk PPPK guru hingga saat ini belum bisa dilakukan.
Padahal, Badan Kepegawaian Negara (BKN) sudah menerbitkan buku petunjuk teknis pengisian DRH CASN 2021.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala BKN Bima Haria Wibisana mengatakan juknis itu berisi cara pengisian DRH sebagai salah satu syarat untuk penetapan NIP PPPK guru maupun non-guru.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Calon PPPK Guru Belum Bisa Mengisi Daftar Riwayat Hidup, BKN Bilang Begini
4. Iptu JM Ditabrak & Dilindas Bandar Narkoba, Irjen Fadil Gerak Cepat, Tersangka Siap-Siap Saja
Anggota Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat berinisial Iptu JM ditabrak dan dilindas mobil bandar narkoba, saat melakukan pengejaran di rest area di Cirebon, Jawa Barat, Minggu (21/11) sekitar pukul 06.00 WIB.
Iptu JM mengalami patah tulang di bagian kaki kiri dan dirawat di RS Saint Carolus, Salemba, Jakarta Pusat sejak Minggu (21/11).
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan pihaknya akan memberi penghargaan kepada Iptu JM.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Iptu JM Ditabrak & Dilindas Bandar Narkoba, Irjen Fadil Gerak Cepat, Tersangka Siap-Siap Saja
5. Ibunda Arteria Dahlan Dimaki Istri Perwira TNI? Kasusnya Berlanjut ke Polisi
Anggota Komisi III DPR Arteria Dahlan mengonfirmasi kebenaran video yang memperlihatkan dirinya dan ibundanya terlibat cekcok dengan seorang wanita di Bandara Soekarno Hatta, Banten.
Legislator PDI Perjuangan itu mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (21/11). "Kejadiannya jam 18.00 WIB," ujar Arteria saat dihubungi awak media, Senin (22/11).
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Ibunda Arteria Dahlan Dimaki Istri Perwira TNI? Kasusnya Berlanjut ke Polisi
Video Terpopuler Hari ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Ada Serangan Mengancam Guru Honorer, Banyak Pemda Tutup Mulut, Arief Poyuono Bereaksi
Redaktur & Reporter : Elvi Robia