5 Berita Terpopuler: Ribuan Guru Gagal Jadi PPPK, Feni Salah Satu yang Mengabdi 17 Tahun, Honorer Harus Dikawal

Kamis, 16 Maret 2023 – 06:21 WIB
ASN terdiri dari PNS dan PPPK. Penghapusan honorer jadi diterapkan per 28 November 2023? Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Rabu (15/3) tentang ribuan guru gagal jadi PPPK terungkap penyebabnya, Feni jadi guru honorer sudah 17 tahun tetapi batal jadi ASN, hingga usulan formasi CPNS dan PPPK 2023 untuk honorer harus dikawal.

Simak selengkapnya! Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Gaji Guru Honorer Naik, tetapi Harus Ada Jaminan P1, P2, dan P3 Jadi PPPK, wow!

1. Terungkap Penyebab 3.043 P1 PPPK Guru 2022 Gagal jadi ASN Tahun Ini, Oalah

Sebanyak 3.043 pelamar yang masuk klaster prioritas satu (P1) seleksi PPPK Guru 2022 dibatalkan penempatannya.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Honorer Nakes Bisa Bergembira, tetapi PPPK Guru Menangis, PGRI Bergerak

P1 merupakan peserta yang sudah lulus passing grade (PG) pada seleksi PPPK 2021, yang saat itu belum mendapatkan jatah formasi.

Pada seleksi ASN PPPK 2022, mereka tidak perlu lagi mengikuti tes dan mendapat prioritas pertama.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: PPPK 2022 Kacau, Waspadai Penipuan Pasca-Kelulusan, Ada Apa dengan SSCASN?

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Terungkap Penyebab 3.043 P1 PPPK Guru 2022 Gagal jadi ASN Tahun Ini, Oalah

2. Feni 17 Tahun jadi Guru Honorer, Batal Berstatus ASN PPPK, Tak Tahu Penyebabnya, Pilu

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) membatalkan penempatan 3.043 pelamar yang masuk kategori prioritas satu (P1) seleksi PPPK Guru 2022.

Pelamar P1 merupakan peserta yang sudah lulus passing grade (PG) ada seleksi PPPK 2021, yang saat itu belum mendapatkan jatah formasi.

Pada seleksi ASN PPPK 2022, mereka tidak perlu lagi mengikuti tes dan mendapat prioritas pertama.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Feni 17 Tahun jadi Guru Honorer, Batal Berstatus ASN PPPK, Tak Tahu Penyebabnya, Pilu

3. KemenPAN-RB Tunggu Usulan Formasi CPNS & PPPK 2023, Ditenggat April, Honorer Harus Kawal!

Proses pengadaan CPNS dan PPPK 2023 dimulai, menyusul diterbitkannya surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas yang diterbitkan 14 Maret.

Dalam surat MenPAN-RB Nomor B/ /M.SM.01.OO/2023 disebutkan perihal pengadaan aparatur sipil negara (ASN) tahun 2023, baik CPNS maupun PPPK.

"Tahun ini pemerintah akan membuka seleksi CPNS 2023 dan PPPK 2023," kata MenPAN-RB Azwar Anas.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

KemenPAN-RB Tunggu Usulan Formasi CPNS & PPPK 2023, Ditenggat April, Honorer Harus Kawal!

4. Seleksi CPNS 2023 Fokus 4 Bidang, Usulan Formasi PPPK Tak Boleh Sembarangan

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas telah mengeluarkan surat terbaru terkait seleksi CPNS 2023 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK.

Setiap instansi pusat dan daerah diberikan kesempatan mengajukan usulan formasi CPNS 2023 dan PPPK 2023.

"Usulan formasi kami tunggu sampai 30 April 2023. Lewat tanggal itu dianggap tidak membutuhkan tambahan ASN, PNS maupun PPPK," tegas MenPAN-RB Azwar Anas dalam suratnya Nomor B/521/M.SM.01.OO/2023 tertanggal 14 Maret.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Seleksi CPNS 2023 Fokus 4 Bidang, Usulan Formasi PPPK Tak Boleh Sembarangan

5. Kritik Ridwan Kamil, Guru SMK di Cirebon Jabar Dipecat

Seorang guru SMK di Cirebon bernama Muhammad Sabil terancam tak bisa lagi mengajar di sekolah mana pun setelah melontarkan kritik terhadap Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di media sosial.

Yayasan sekolah tempat Sabil mengajar memberikan sanksi tegas kepada guru berusia 34 tahun itu.

Penyebabnya ialah Sabil dianggap menggunakan kata-kata kasar dalam mengomentari unggahan Ridwan Kamil.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Kritik Ridwan Kamil, Guru SMK di Cirebon Jabar Dipecat

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Masih Banyak Formasi PPPK 2022 Kosong, Ratusan Guru Honorer Gembira, P1 Tidak Ada Harapan?


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler