5 Berita Terpopuler: TNI AD Meradang, Novel Baswedan Diminta Mundur dari KPK, Terima Kasih Kapolri

Senin, 10 Mei 2021 – 07:06 WIB
Novel Baswedan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selamat berpuasa hari ini pembaca setia JPNN.com, semoga semua pembaca dalam keadaan sehat selalu, penuh kebahagiaan, dan bersemangat serta sehat selalu.

Jangan lupa ya tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir. Berikut kami sajikan lima berita terpopuler di JPNN.com hingga pagi ini:

BACA JUGA: Pak Ganjar Memprediksikan Satu Juta Pemudik akan Masuk Jateng

 

1. TNI AD Kecam Perlakuan Arogan Debt Collector kepada Serda Nurhadi

BACA JUGA: Informasi Penting dari MenPAN-RB untuk Pelamar CPNS dan PPPK 2021

Kapendam Jaya Kolonel Arh Herwin BS mengaku pihaknya tidak terima dengan aksi arogan debt collector terhadap Babinsa Ramil Semper Timur II/05 Kodim Utara 0502 Serda Nurhadi.

Herwin mengatakan, anak buahnya menggunakan baju dinas PDL loreng itu dikepung debt collector di depan Tol Koja Barat- Jakut, saat mengendarai Honda Mobilio Nopol B 2638 BZK yang hendak mengantar orang sakit  ke Rumah Sakit (RS).

BACA JUGA: Seleksi Kompetensi CPNS dan PPPK Tidak Serentak, Ini Jadwal Terbarunya

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

TNI AD Kecam Perlakuan Arogan Debt Collector kepada Serda Nurhadi

 

2. 85 WN China Masuk Indonesia Saat Pelarangan Mudik

Wakil Ketua DPD RI Sultan B Najamudin ikut merespons kedatangan 85 warga negara asing (WNA) asal China ke Indonesia saat pemerintah menerapkan kebijakan larangan mudik.

WN China datang melalui Bandara Soekarno-Hatta dengan menggunakan pesawat China Southern Airlines (charter flight) itu menjadi sorotan publik.

Sultan meminta seluruh masyarakat tidak reaktif memberikan opini dan menyudutkan pemerintah.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

85 WN China Masuk Indonesia Saat Pelarangan Mudik, Pimpinan DPD RI: Jangan Reaktif

 

3. Ganjar: Seolah-olah Mudik Dilarang Tetapi Orang Asing Boleh Masuk

Gubernur Ganjar Pranowo meminta Menko Perekonomian tegas terhadap kapal-kapal yang masuk Indonesia menyusul kabar adanya ABK positif covid-19 yang berlayar dari India menuju Jateng.

Diketahui, kapal tersebur sandar di Dermaga Tanjung Intan Cilacap, Jateng. Sebanyak 13 dari 20 ABK kapal itu terkonfirmasi terpapar covid-19.

Pemerintah, lanjut Ganjar, sebaiknya menghentikan sementara transaksi dagang yang melibatkan negara dengan kasus COVID-19 tinggi.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Ganjar: Seolah-olah Mudik Dilarang Tetapi Orang Asing Boleh Masuk

 

4.  Novel Baswedan Cs Disarankan Mengundurkan Diri dari KPK

Politikus PDIP Kapitra Ampera menyebut alih status pegawai KPK menjadi ASN seharusnya tidak menimbulkan kegaduhan.

Dia menyebut tes wawasan kebangsaan (TWK) yang diadakan KPK bekerja sama dengan BKN merupakan amanat UU Nomor 19/2019 yang mengharuskan pegawai KPK berstatus ASN.

Oleh karena itu, untuk 75 pegawai KPK yang tidak lolos TWK, Kapitra meminta mereka jangan memantik kegaduhan. Termasuk penyidik senior Novel Baswedan.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Novel Baswedan Cs Disarankan Mengundurkan Diri dari KPK

 

5. Terima Kasih, Kapolri Jenderal Listyo Sigit

Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI) menyampaikan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

PB SEMMI mengapresiasi Kapolri yang memberi bantuan sosial (bansos) kepada mahasiswa daerah yang tidak bisa mudik Lebaran 2021 karena adanya larangan mudik.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Ketum Serikat Mahasiswa Muslimin: Terima Kasih, Kapolri Jenderal Listyo Sigit

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler