5 Cara Mudah Mengatasi Nyeri

Rabu, 13 Juni 2018 – 22:31 WIB
Ilustrasi nyeri karena infeksi saluran kemih. Foto: Hellosehat

jpnn.com - Rasa nyeri merupakan suatu gejala yang sering dialami oleh siapapun. Anda tidak perlu langsung panik, karena penyebab rasa nyeri mungkin saja bukan sesuatu yang berbahaya.

Bentuk rasa nyeri bisa berbeda-beda, bisa menyerang di tempat berbeda dan mewakili beragam masalah kesehatan.

BACA JUGA: Libur Lebaran, Orang Tua Harus Ikuti 6 Panduan Berikut

Berikut ini adalah beberapa cara meradakan dan menghilangkan rasa nyeri.

Cara ini merupakan alternatif yang bisa dilakukan bila Anda tidak ingin mengonsumsi obat-obat pereda sakit, seperti dilansir laman Care2.

BACA JUGA: 6 Syarat Keamanan Tempat Wisata untuk Anak-anak Berlibur

1. Berpelukan

Setiap kali Anda berpelukan dengan hewan peliharaan Anda atau pasangan Anda, tubuh Anda melepaskan hormon oksitosin.

BACA JUGA: Cara Alami Atasi Gangguan Pencernaan

Hormon ini berfungsi untuk membantu kita membentuk ikatan emosional dengan orang-orang terdekat kita dan pada zaman prasejarah, adalah adaptasi evolusioner yang membantu kita tetap dekat dengan keluarga kita, membentuk komunitas dan suku.

Manfaat lain dari hormon oksitosin. Oksitosin bisa membantu secara alami mengurangi rasa sakit, membuat Anda lebih bahagia dan mencegah stres serta kecemasan.

2. Coba minyak CBD

Minyak CBD semakin populer, tidak hanya karena perannya dalam menghilangkan rasa sakit tetapi juga karena dampaknya pada kecemasan, depresi dan insomnia.

CBD atau cannabidiol adalah cannabinoid yang tidak menginduksi keadaan mental yang berubah.

Minyak ini hanya dipercaya untuk membantu mengurangi rasa sakit dan meningkatkan mood.

Minyak ini bertindak pada reseptor yang berbeda dari THC, itulah sebabnya mengapa dua cannabinoid memiliki efek yang berbeda.

3. Yoga

Cara lain untuk mengurangi rasa sakit adalah melepaskan endorfin yang diproduksi secara alami. Cara terbaik untuk melakukan ini? Olahraga.

Tetapi ketika Anda kesakitan, sulit untuk membuat Anda bersemangat untuk berolahraga. Di situlah letak gentle yoga.

Gerakan yoga yang tenang dan lembut yang dilakukan setiap hari bisa membantu Anda menjadi rutin berolahraga dengan aman.

Setelah beberapa minggu gerakan lembut, Anda mungkin siap untuk mencoba beberapa vinyasa atau rutinitas yoga yang lebih intens lainnya.

Semakin Anda bisa menantang diri sendiri, maka semakin besar imbalan endorfin yang akan Anda dapatkan.

4. Mandi air garam

Garam Epsom mengandung jumlah magnesium yang tinggi, mineral penahan rasa sakit yang menenangkan, yang bisa masuk ke dalam tubuh dengan diambil sebagai suplemen, digosokkan pada anggota badan dalam bentuk minyak magnesium atau diperoleh melalui mandi garam epsom.

Mandi hangat dengan garam epsom, minyak esensial dan segelas air pasti akan membantu melakukan trik ini.

5. Minum air putih

Akhirnya, tetap terhidrasi dengan baik adalah komponen yang penting namun sering diabaikan dalam mengurangi rasa sakit.

Dehidrasi bisa menyebabkan sakit kepala, nyeri otot dan ketidaknyamanan lainnya.

Dan lebih jauh lagi, teknik penghilang rasa sakit yang disebutkan di atas akan lebih efektif jika Anda sehat dan terhidrasi.

Usahakan minum setidaknya tujuh hingga delapan kelas air murni dalam sehari.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketahuilah, Ini Makanan Terbaik untuk Kesehatan Mata


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler