5 Makanan Enak yang Sulit Dicerna

Rabu, 03 Maret 2021 – 10:39 WIB
Jagung. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PERUT adalah indikator utama kesehatan dan apa yang kita makan memiliki dampak lebih dari yang bisa Anda bayangkan.

Tidak makan dengan benar bisa menyebabkan banyak masalah seperti Irritable Bowel Syndrome, Gastroesophageal Reflux (GERD), sembelit atau diare.

BACA JUGA: 4 Makanan yang Ampuh Tingkatkan Gairah Pria

Berikut ini beberapa makanan enak yang sulit dicerna, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Es Krim

BACA JUGA: Ingin Rambut Semakin Tebal dan Sehat, Konsumsi 4 Makanan Ini

Es krim jadi dessert favorit banyak orang. Namun, es krim merupakan salah satu produk dari susu.

Sehingga es krim pun masuk ke daftar makanan yang sulit dicerna oleh tubuh.

BACA JUGA: 2 Manfaat Jahe Merah untuk Pencernaan

Sebab, makanan kombinasi produk susu dan berlemak tinggi ini sering dianggap sebagai penyebab kembung dan gangguan pencernaan.

Terutama bagi penderita intoleransi laktosa yang tubuhnya tidak mampu mencerna senyawa pada produk susu.

2. Gorengan

Selain bikin berat badan mudah naik, gorengan juga tidak mengandung serat, hindari terlalu sering mengonsumsinya.

3. Jagung

Tidak perlu heran kalau jagung kadang berbentuk utuh saat kamu buang air besar.

Hal ini dikarenakan jagung juga salah satu makanan yang sulit dicerna oleh tubuh.

Sebab, tubuh kita tidak memiliki enzim yang dibutuhkan untuk memecah jagung sepenuhnya selama proses pencernaan.

4. Makanan Olahan

Walaupun rasanya lezat, makanan olahan enggak memiliki manfaat untuk tubuh.

Malah makanan olahan mengandung banyak bahan pengawet dan rendah serat.

5. Kacang Merah

Kacang merah mengandung banyak serat yang bisa melancarkan pencernaan.

Jika terlalu banyak serat yang diserap, hal ini akan membuat usus kita mengalami luka.

Sebab usus terlalu banyak mengelola serat dalam makanan yang masuk.

Serat juga sulit untuk diserap oleh tubuh. Sehingga mengonsumsi kacang merah dalam jumlah yang terlalu banyak akan mengganggu pencernaan.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Makanan   Jagung   Es krim   gorengan  

Terpopuler