4 Makanan yang Ampuh Tingkatkan Gairah Pria

Kamis, 25 Februari 2021 – 06:09 WIB
Ilustrasi pasangan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - BERBAGAI faktor internal dan eksternal bisa memengaruhi gairah pria.

Mulai dari kadar hormon, obat-obatan hingga kebiasaan tidur.

BACA JUGA: Takut Alami Kemandulan, Cegah dengan Konsumsi 3 Makanan Ini

Berikut ini beberapa makanan yang ampuh tingkatkan gairah pria, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Asparagus

BACA JUGA: Yuk Minum Jus Mangga Campur Pisang, Ini 7 Manfaatnya Lho

Manfaat sayuran memang tak diragukan lagi untuk untuk kesehatan.

Salah satu sayuran untuk menyeimbangkan hormon alami yakni asparagus karena bisa meningkatkan gairah pria.

BACA JUGA: Ingin Turunkan Risiko Diabetes, Yuk Konsumsi Ikan

2. Ikan

Lemak yang terkandung dalam ikan ternyata sangat ampuh untuk menambah gairah pria.

Sebab, lemak yang terkandung pada ikan mackerel, herring, trout, sarden, dan tuna albacore mengandung asam lemak omega-3.

3. Pisang

Salah satu buah yang kaya akan manfaat adalah pisang.

Buah dengan rasa manis ini bisa bermanfaat untuk membangkitkan mood seseorang.

Pasalnya, pisang kaya akan kalium, magnesium, Vitamin B dan enzim bahan bromeliad. Itu semua bisa meningkatkan gairah untuk pria.

4. Biji bunga matahari

Salah satu jenis biji-bijian yang memiliki kemampuan untuk meningkatkan gairah pria adalah biji bunga matahari.

Pasalnya, minyak yang terkandung dalam biji bunga matahari ampuh untuk meningkatkan hormon pada pria.(genpi/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler