5 Manfaat Daun Katuk yang Ampuh Cegah Penyakit Ini

Kamis, 15 Juli 2021 – 06:50 WIB
Obesitas. Foto:Health

jpnn.com, JAKARTA - DAUN katuk adalah salah satu herbal ayurveda terbaik untuk mengelola kadar gula darah tinggi.

Manisnya daun katuk ini karena adanya glikosida steviol manis yang terdiri dari glukosa, sophorose, dan steviol.

BACA JUGA: 4 Manfaat Ajaib Daun Katuk untuk Pria, Istri Pasti Suka

Daun katuk seratus kali lebih manis dari gula dan memiliki kalori yang sangat sedikit daripada gula.

Daun katuk juga memiliki sifat antibakteri, anti-inflamasi, antikanker, antioksidan, hipoglikemik, dan hipotensi

BACA JUGA: Selain Daun Katuk, Deretan Makanan Ini Juga Perlancar ASI

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Memperlancar ASI

BACA JUGA: Makanan Ini Efektif Meingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Manfaat daun katuk yang ini adalah yang paling populer. Sejak dahulu, daun katuk biasanya digunakan sebagai ASI booster bagi ibu menyusui.

Ternyata hal ini memang benar karena daun katuk memiliki kandungan yang kaya kan laktagogum, oksitosin, dan prolaktin yang meningkatkan jumlah produksi asi.

Namun, untuk mendapatkan hasil yang maksimal, konsumsi daun katuk juga harus dibarengi dengan istirahat dan minum air putih yang cukup.

2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Di saat pandemi, tentunya kamu perlu perlindungan akan daya tahan tubuh yang ekstra.

Salah satu cara meningkatkan daya tahan tubuh adalah dengan mengonsumsi daun katuk.

Daun katuk memiliki kandungan yang kaya akan vitamin C, vitamin A, dan antioksidan yang baik bagi imunitas tubuh. Selain itu, daun katuk juga memiliki sifat antibakteri dan antijamur.

3. Mempercepat Penyembuhan Luka

Manfaat yang satu ini merupakan manfaat daun katuk yang jarang diketahui oleh banyak orang.

Padahal, kandungan antioksidan, anti radang, dan antibakterinya bisa mempercepat penyembuhan luka.

Caranya, kamu bisa mencuci daun katuk lalu haluskan.

Selanjutnya oleskan pasta daun katuk pada luka yang sudah dibersihkan.

4. Mencegah Obesitas

Jika memiliki masalah dengan berat badan, kamu perlu menyimak khasiat daun katuk yang satu ini.

Daun katuk dipercaya bisa mengurangi pembentukan jaringan lemak.

Hal tersebut memungkinkan karena daun katuk mengandung senyawa flavonoid.

Namun, kamu tidak bisa menurunkan berat badan dengan hanya mengandalkan daun katuk karena manfaat ini perlu penelitian lanjutan.

5. Mencegah Osteoporosis

Manfaat daun katuk untuk kesehatan yang selanjutnya adalah mencegah osteoporosis.

Penyakit ini adalah sebutan untuk kondisi menurunnya kepadatan tulang.

Berkat kandungan kalsium, fosfor, zat besi, dan potassium, daun katuk memiliki khasiat mencegah osteoporosis.

Adapun kandungan lain dalam daun katuk yang mendukung pencegahan osteoporosis adalah senyawa isoflavonoid.(genpi/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler