59 Taruna AAL Berkunjung ke Kapal Perang India

Sabtu, 03 Juni 2017 – 02:03 WIB
Para Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) melaksanakan kunjungan ke kapal perang India yang sedang sandar di dermaga Jamrud Utara Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jumat (2/6). Foto: Penerangan AAL

jpnn.com, SURABAYA - Sebanyak 59 Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) melaksanakan kunjungan ke kapal perang India yang sedang sandar di dermaga Jamrud Utara Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jumat (2/6).

Menurut Kepala Bagian Penerangan AAL, Letkol Laut (KH) Abdul Kadir, ada empat kapal perang India yang sedang sandar saat itu, yaitu INS Sahyadri-F 49, INS Shivalik-F 47, INS Kamorta-P 28 dan INS Jyoti-A 58.

BACA JUGA: Empat Kapal Perang dengan Senjata Lengkap Sudah di Perbatasan

Pada kunjungan tersebut, menurut Kadir, para Taruna didampingi oleh Wakil Komandan Resimen Taruna Letkol Marinir Tedy Yulianda dan beberapa Perwira Resimen.

Menurutnya, kunjungan ini bertujuan agar para Taruna dapat mengetahui lebih dekat mengenai kapal perang asing baik dari segi peralatan navigasi maupun persenjataannya. Termasuk helikopter tempur yang dibawanya.

BACA JUGA: KRI OWA STTAL Raih Predikat Terbaik Dalam Parade Budaya dan Bunga

Saat di INS Sahyadri, para Taruna mendapat penjelasan tentang interoperability persenjataan kapal perang jenis Fregate tersebut oleh Perwira Senjata Mayor Sreejesh C Nambair. Antusias para Taruna terhadap penjelasan tersebut terlihat dengan banyaknya Taruna yang menanyakan hal-hal tentang persenjataan kapal yang belum diketahui.

Keempat kapal perang India tersebut rencanakan akan singgah di Surabaya hingga tanggal 5 Juni mendatang dalam rangka kunjungan persahabatan. Ada beberapa agenda selama berada di Surabaya. Di antaranya courtessy call, cocktail party, open ship bagi warga kota Surabaya, city tour dan INS Band Performance di Taman Bungkul.

BACA JUGA: Laksma Sipasulta Pimpin Sertijab di Dispenal

Kunjungan Taruna AAL ke kapal perang India diakhiri dengan foto bersama di geladak kapal sebagai Navy Brotherhood.(fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... TNI AL Tangkap 30 TKI Ilegal dari Malaysia di Tanjugbalai Asahan


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
TNI AL   Taruna AAL  

Terpopuler