jpnn.com, JAKARTA - DIABETES merupakan salah satu penyakit yang kini bisa menyerang siapa saja, bahkan anak-anak.
Diabetes timbul karena naiknya kadar gula darah dalam tubuh. Oleh karena itu, penderita diabetes tentu saja harus menghindari makanan kaya gula.
BACA JUGA: 5 Buah Sehat Ini Ternyata Berbahaya Dikonsumsi Penderita Diabetes
Lalu, apakah penderita diabetes bisa mengonsumsi berbagai jenis buah?
Menurut American Diabetes Association (ADA), penderita diabetes boleh makan buah apa pun, asalkan tahu porsinya dan memastikan tidak alergi buah.
BACA JUGA: 3 Manfaat Buah Naga, Turunkan Risiko Anda Terserang Penyakit Ini
Walau begitu, tidak semua buah direkomendasikan untuk penyakit gula darah.
Pasalnya, buah yang dimakan harus memiliki indeks glikemik yang rendah, yaitu sekitar 55.
BACA JUGA: 5 Buah yang Ampuh Bikin Kolesterol Tinggi Tidak Berkutik
Berikut ini beberapa pilihan buah yang aman untuk diabetes, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Alpukat
Alpukat termasuk salah satu buah yang baik untuk diabetes.
Faktanya, lemak yang terkandung dalam buah ini merupakan lemak tak jenuh yang justru bagus untuk mengendalikan gula darah.
Salah satu manfaat alpukat yang baik untuk penderita diabetes karena bisa menciptakan rasa kenyang lebih lama setelah dikonsumsi.
Hal tersebut mampu meningkatkan kinerja hormon insulin.
Alpukat juga bermanfaat menurunkan risiko sindrom metabolik yang menjadi pemicu utama diabetes.
2. Stroberi
Stroberi merupakan salah satu buah yang bagus untuk diabetes.
Sebab, buah ini mengandung fisetin atau senyawa pemberi warna yang berperan sebagai antioksidan.
Selain itu, senyawa aktif dalam buah stroberi ini juga bermanfaat untuk mengurangi risiko komplikasi retinopati diabetik dan gangguan saraf lainnya pada komplikasi diabetes.
Walau dibutuhkan penelitian lanjutan, para peneliti percaya bahwa stroberi merupakan buah yang aman untuk penderita diabetes.
3. Jeruk
Manfaat mengonsumsi jeruk ternyata sangat baik untuk penderita diabetes.
Jeruk yang kaya vitamin C ternyata masuk dalam daftar buah dengan indeks glikemik yang rendah, yaitu sekitar 55.
Istimewanya, jeruk yang kaya akan asam folat dan kalium bisa membantu menjaga tekanan darah.
4. Apel
Apel merupakan salah satu buah yang baik untuk penderita diabetes, karena buah ini mengandung 21 gram karbohidrat dan 77 kalori.
Selain itu, apel juga kaya akan serat dan merupakan sumber vitamin C yang baik untuk tubuh.
Apel mengandung indeks glikemik yang cukup rendah, yaitu dibawah 55.
Perlu diketahui, bahwa apel akan makin bermanfaat ketika dimakan bersama kulitnya.
Pasalnya, apel memiliki kandungan zat gizi dan antioksidan yang tinggi.
5. Mangga
Mangga merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan vitamin A dan vitamin C yang baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh pasien diabetes.
Selain itu, buah mangga juga mengandung senyawa mangiferin yang bisa mengurangi kadar gula pada tubuh.
Mangga merupakan buah yang tinggi serat, sehingga bisa membantu menjaga fungsi pencernaan agar bekerja lebih optimal.
6. Pir
Pir merupakan salah satu buah yang baik untuk diabetes karena mengandung flavonoid yang bisa mencegah sekaligus mengobati diabetes.
Penelitian dari Center for Disease Control and Prevention (CDC) (2018) menemukan bahwa peserta yang mengonsumsi lima porsi buah dan sayuran setiap hari akan menurunkan risiko terkena penyakit diabetes secara signifikan.
Apel yang mengandung serat cukup tinggi ini juga sangat cocok untuk pasien penyakit gula.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa