6 Khasiat Gula Aren, Ampuh Atasi Penyakit Ini

Rabu, 14 Juni 2023 – 06:26 WIB
Gula Aren. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - GULA aren tidak dikonsumsi sebagai setiap hari. Biasanya, gula aren dimanfaatkan dalam hidangan manis.

Anda bisa memanfaatkan gula aren dalam bentuk puding, kopi susu, kolak, dan lainnya.

BACA JUGA: Gula Aren Punya Banyak Manfaat, Lebih Sehat

Gula aren kaya akan berbagai kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh Anda.

Gula aren memiliki kandungan penting seperti vitamin C, vitamin B1, asam folat, hingga zat besi yang dibutuhkan tubuh.

BACA JUGA: 6 Khasiat Jambu Biji, Bikin Penyakit Ini Enggan Mendekat

Oleh sebab itu, mengonsumsi gula aren secara rutin dan teratur bisa menjaga daya tahan tubuh dan mencegah berbagai macam penyakit.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: 5 Khasiat Sirsak, Cegah Anda Terserang Penyakit Ini

1. Penambah stamina

Mungkin tak terbayangkan bila mengetahui manfaat gula aren bagi kesehatan sebagai salah satu sumber tenaga.

Gula aren memiliki kandungan kalori, yang memang tidak tinggi.

Namun, karena kandungan kalori yang tidak tinggi inilah yang menjadi kelebihan dari gula aren.

Meskipun memiliki kalori yang tidak tinggi, gula aren ternyata mampu memberikan tenaga dan energi yang cukup.

Biasanya, para pendaki gunung membawa bekal gula aren untuk menambah energi dan tenaga mereka ketika lelah dalam melakukan pendakian.

2. Mencegah anemia

Gula aren tidak boleh dipandang sebelah mata. Gula aren memiliki cukup banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Salah satu khasiat gula aren mampu mencegah terjadinya penyakit anemia pada tubuh.

Hal ini disebabkan oleh kandungan zat besi pada gula aren yang cukup tinggi.

3. Mencegah radikal bebas

Manfaat gula aren berikutnya bisa mencegah radikal bebas. Radikal bebas dalam tubuh apabila tidak diimbangi dengan antioksidan, maka bisa menimbulkan berbagai penyakit kronis dalam tubuh, seperti hipertensi hingga penyakit jantung.

Salah satu cara alternatif yang bisa dilakukan untuk menangkal radikal bebas adalah mengonsumsi gula aren.

Hal ini karena gula aren memiliki kandungan senyawa yang berfungsi sebagai antioksidan, sehingga bisa membantu menangkal radikal bebas dalam tubuh.

4. Meningkatkan kekebalan tubuh

Manfaat gula aren yang tak kalah penting lainnya ialah meningkatkan kekebalan tubuh.

Seseorang yang memiliki sistem kekebalan tubuh rendah maka akan dengan mudah terserang penyakit.

Sebaliknya, orang yang memiliki kekebalan tubuh yang kuat akan terhindar dari berbagai macam penyakit.

Salah satu cara meningkatkan sistem imunitas tubuh adalah mengonsumsi gula aren.

Kandungan nutrisi penting pada gula aren berperan penting untuk menjaga sistem pencernaan tubuh.

Selain itu, kandungan nutrisi ini juga berfungsi efektif memperbaiki segala proses pertumbuhan dalam tubuh.

5. Meredakan nyeri haid

Hampir semua perempuan pernah merasakan nyeri menjelang haid.

Kondisi ini karena terjadi kontraksi otot pada rahim yang disebabkan oleh hormon prostaglanindin.

Rasa nyeri tersebut semakin meningkat ketika seseorang hampir mendekati masa menstruasi.

Rasa nyeri saat menjelang haid ini bisa diatasi dengan berbagai cara, salah satunya mengonsumsi makanan atau minuman dengan tambahan gula aren.

Kandungan flavonoid pada gula aren berfungsi efektif untuk meredakan rasa nyeri ketika sedang menstruasi.

6. Meredakan stres

Banyaknya rutinitas sehari-hari yang harus kita kerjakan terkadang membuat suasana tegang, tidak tenang, dan sering menimbulkan stres.

Kondisi ini jika tidak segera diatasi bisa meningkatkan risiko gangguan depresi.

Salah satu cara alternatif mengatasi kondisi ini ialah menyeduh minuman dengan tambahan gula aren.

Manfaat gula aren bisa meredakan stres karena pemanis ini mampu merangsang hormon bahagia di dalam tubuh.

Selain itu, kandungan gula aren juga berfungsi efektif untuk menurunkan ketegangan otak.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler