7 Fakta Gubernur Papua Lukas Enembe yang Ditangkap KPK, Nomor 2 Tak Selesai

Selasa, 10 Januari 2023 – 15:10 WIB
Stadion Lukas Enembe yang dipilih menjadi lokasi pembukaan dan penutupan PON XX Papua 2021. Foto: Kemenparekraf

jpnn.com - JAYAPURA - Gubernur Papua Lukas Enembe ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, terkait dengan kasus gratifikasi.

Pria yang memerintah Bumi Cenderawasih sejak 2013 itu dibekuk di sebuah restoran di Kotaraja, Abepura, Jayapura, sekitar pukul 11.30 WIT.

BACA JUGA: KPK Bilang Begini soal Penangkapan Lukas Enembe

Politikus Partai Demokrat itu kini berada dalam pengawalan KPK menuju Jakarta.

Penangkapan Lukas Enembe sempat membuat simpatisannya beraksi di beberapa titik Kota Jayapura.

BACA JUGA: Dapat Bocoran, MAKI Ungkap Perjalanan Lukas Enembe, Diduga Main Judi

Kapolresta Jayapura Kota Kombes Victor Mackbon mengatakan situasi Jayapura tetap kondusif meski ada sedikit unjuk rasa.

"Situasi kondusif, meski sempat terjadi aksi spontanitas saat Lukas Enembe ditangkap dan dibawa ke Mako Brimob Polda Papua," katanya.

BACA JUGA: Pihak Lukas Enembe Jawab Pesan Jokowi, Sebut Jantung Bocor & Tambang Emas

Kombes Victor Mackbon telah memerintahkan anak buahnya berpatroli di beberapa titik.

Dia meminta simpatisan Lukas Enembe tetap tenang dan menghormati proses hukum.

Gubernur Papua Lukas Enembe ditetapkan sebagai tersangka kasus gratifikasi Rp 1 miliar. Penetapan itu berdasarkan surat KPK RI Nomor B/536/dik.00/23/09/2022 tanggal 5 September 2022. (mcr30/jpnn)

Siapa Lukas Enembe?

Sebelum menjabat sebagai Gubernur Papua, Lukas Enembe pernah menjadi Bupati Puncak Jaya 2007-2012. 

Berikut 7 fakta Lukas Enembe yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Lahir di Kembu, Kabupaten Tolikara, Papua pada 27 Juli 1967

2. Pernah mengenyam pendidikan di Fakultas Ilmu Keguruan dan Pendidikan Universitas Sam Ratulangi Kampus Gorontalo, tetapi tidak selesai. Lalu kuliah di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Sam Ratulangi Manado (1990-1995)

3. Penasihat beberapa partai politik di Pegunungan Tengah pada 2001–2006

4. Izin belajar di Australia pada 1998–2001

5. Salah seorang pengacara menyebut Lukas Enembe mengidap beberapa penyakit seperti ginjal dan jantung

6. Koordinator Masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman mengungkap informasi soal perjalanan Gubernur Papua Lukas Enembe yang diduga berjudi di luar negeri. Boyamin menyebutkan informasi didapatkan dari orang-orang terdekat Lukas Enembe.

7. Namanya diabadikan di Stadion Lukas Enembe di Kabupaten Jayapura. Arena tersebut digunakan sebagai tempat pembukaan Pekan Olahraga Nasional 2021

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler