7 Kebebasan yang Dibutuhkan untuk Membantu Perjalanan Cinta

Kamis, 18 Agustus 2022 – 13:51 WIB
Ilustrasi pasangan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aplikasi kencan online, Tinder turut merayakan Hari Kemerdekaan dengan kampanye kebebasan.

Adapun kebebasan yang dimaksud yakni dalam urusan menemukan cinta.

BACA JUGA: Ratusan Perempuan Berkebaya Unjuk Gigi Dalam Peringatan HUT ke-77 RI

Berikut 7 kebebasan yang dibutuhkan untuk membantu perjalanan cinta:

1. Bebas dari masa lalu.

BACA JUGA: 4 Makanan Sehat Ini Bakalan Bikin Bokong Terlihat Lebih Kencang dan Montok

Kenangan masa lalu mungkin akan membuat seseorang sedih, terluka, marah atau menyesal dan justru menghambat untuk memulai hubungan yang baru.

Namun, kunci untuk memulai sesuatu yang baru adalah dengan ketemu sama dengan orang baru, salah satunya pada fitur Blind Date di Tinder.

BACA JUGA: 8 Minuman Sehat yang Bantu Anda Mudah Tidur Nyenyak Malam Ini

2. Bebas untuk mencari pasangan dengan cara yang modern.

Setiap pribadi berhak mencari pasangan sesuai bibit, bobot, bebet yang diinginkan.

Sekitar 75 persen dari pengguna di Indonesia percaya keuntungan dari menggunakan Tinder yakni bisa lebih banyak ketemu dengan orang-orang baru, sesuai kriteria.

3. Bebas untuk memiliki preferensi partner.

Memilih pasangan bukan perkara mudah atau sulit.

Namun, seseorang punya kendali untuk memilih pasangan berdasarkan preferensi melalui aplikasi kencan online.

4. Bebas untuk bilang tidak.

Tinder sengaja menyediakan fitur block contact bagi pengguna.

Tujuannya yakni pengguna bisa memblokir match atau pasangan yang membuat tidak nyaman.

5. Bebas untuk menunjukan dan mengekspresikan diri.

Setiap orang memiliki keunikan dan sisi orisinalitas tersendiri.

Oleh sebab itu, seseorang bisa menunjukkan karisma lewat profil, bio yang catchy, dan interest-interest di Tinder.

6. Bebas dari social pressure.

Tinder mendukung pengguna agar punya kebebasan untuk menentukan hubungan tanpa tekanan sosial.

Survei menunjukkan bahwa 72 persen pemuda Indonesia memakai Tinder untuk mencari teman baru, khususnya pada fitur Explore.

7. Bebas dari bias.

Dalam membangun hubungan, seseorang harus menghilangkan semua prasangka atau pun asumsi.

Hal tersebut bakal membantu untuk lebih mengenal pasangan dan punya hubungan yang sehat.

Demi menghindari asumsi-asumsi yang ada, Tinder menyediakan fitur panggilan video. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler