7 Makanan Ini Ampuh untuk Membakar Lemak di Akhir Minggu

Sabtu, 24 Agustus 2019 – 05:07 WIB
Cabai. Foto dok Kementan

jpnn.com - Anda tentu tahu bahwa salah satu aturan diet tradisional untuk menurunkan berat badan adalah mengurangi konsumsi makanan tertentu. Tetapi, bagaimana jika konsumsi lebih banyak makanan tertentu dapat membantu meningkatkan metabolisme Anda, mencegah lonjakan gula darah, dan membantu Anda membakar lebih banyak lemak? Ternyata, ada lo, deretan makanan yang bisa membakar lemak.

Menurut dr. Dyan Mega Inderawati dari KlikDokter pemilihan makanan yang tepat juga sangat membantu dalam menghancurkan lemak lebih cepat.

BACA JUGA: 5 Makanan Sehat untuk Mengurangi Risiko Depresi

“Dengan penghancuran lemak yang cepat, berat badan ideal juga pastinya segera tercapai," ujar dr. Ega.

Namun ditegaskan juga oleh dr. Ega bahwa mengandalkan makanan pembakar lemak saja tak cukup. Anda juga harus tetap melakukan olahraga demi mendapatkan berat badan yang ideal.

BACA JUGA: Mengangkat Beban Bisa Membantu Menurunkan Lemak Berbahaya di Sekitar Jantung?

Makanan yang bisa membakar lemak
Memadukan antara mengonsumsi makanan yang bisa membakar lemak dan rutin melakukan olahraga memang terdengar ideal sekaligus menyenangkan. Berikut beberapa jenis makanan yang bisa membantu Anda membakar lemak saat akhir minggu, seperti dilansir NetDoctor:

1. Alpukat
Alpukat mengandung lemak tak jenuh tunggal dalam kadar yang cukup tinggi. Buah yang kerap dijadikan jus ini bisa membantu memperlambat pelepasan gula ke dalam aliran darah dan mengurangi kadar gula darah. Selain itu alpukan juga bisa membantu tubuh memecah lemak.

BACA JUGA: Siasati Musim Kemarau, Ditjen Hortikultura Pacu Pengembangan Varietas Cabai Unggul

Ada beragam yang menunjukkan bahwa makanan yang mampu menurunkan kadar gula darah – seperti halnya alpukat – dapat memaksa tubuh membakar lemak untuk melepaskan energi.

2. Buah beri
Buah beri kaya akan antioksidan dan diketahui membantu membakar lemak. Jenis buah yang satu ini kaya akan serat dan air, yang bisa membuat Anda kenyang lebih lama. Salah satu jenis beri – yaitu blueberry – memiliki kemampuan untuk mengatur pembakaran lemak dan penyimpanan lemak. Selain itu juga membantu mengurangi lemak perut.

3. Buah Nanas
 
7 Makanan Ini Ampuh untuk Membakar Lemak di Akhir Minggu (Nataly-Studio/Shutterstock)
Nanas mengandung senyawa bromelain. Senyawa itu bekerja dengan enzim lain untuk membantu tubuh memecah dan mencerna lemak. Ada juga penelitian yang menunjukkan bahwa bromelain dapat membantu menekan nafsu makan, dan itu dapat meningkatkan ekskresi lemak.

4. Telur
Telur kaya akan protein sekaligus rendah kalori sehingga bisa menjadi pilihan tepat untuk pembakaran lemak. Telur juga mengandung leusin, sejenis asam amino yang bertindak sebagai katalis dalam tubuh untuk membakar lemak dan menjaga massa otot.

5. Kacang almond
Sejumlah penelitian terkait kacang almond menunjukkan bahwa almond ternyata baik menurunkan berat badan Anda. Sebuah studi baru yang diterbitkan dalam Journal of American Heart Association memaparkan bahwa mengonsumsi 42 gram almond setiap hari bisa mengurangi kolesterol total dan lemak perut dalam tubuh. Hasilnya lingkar pinggang pun ikut mengecil.

6. Cabai
 
Bagi Anda yang doyan makan sambal, berbahagialah. Cabai bisa membantu merangsang metabolisme tubuh, sekaligus memiliki efek termogenik. Anda juga bisa menggunakan bahan ajaib ini langsung pada kulit Anda dalam bentuk minyak cabai berkualitas baik. Ini dapat membantu meningkatkan sirkulasi, mengurangi selulit dan meningkatkan pembakaran lemak. Tapi ingat, jangan berlebihan, ya!

7. Ikan salmon
Ikan salmon adalah sumber protein berkualitas tinggi. Jenis ikan ini bermanfaat untuk menghilangkan lemak karena tubuh harus bekerja lebih keras untuk mencernanya. Ini juga dapat membuat Anda merasa lebih kenyang lebih lama.

Selain itu, salmon adalah sumber asam lemak omega-3 yang terbukti mampu mengurangi peradangan dan meningkatkan pembakaran lemak. Studi menunjukkan bahwa suplemen minyak ikan dapat membantu mengurangi lemak perut, serta hormon stres kortisol, yang juga terkait dengan penyimpanan lemak.

Itulah beberapa jenis makanan yang bisa Anda manfaatkan untuk membakar lemak tubuh. Konsumsi makanan ini secara teratur dan imbangi juga dengan rutin berolahraga supaya penurunan berat badan Anda bisa berlangsung optimal.(RVS/klikdokter)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bertanam Cabai di Lahan Berpasir, Karunia Tuhan Tiada Henti


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler