7 Makanan ini Bisa Turunkan Kolesterol

Kamis, 05 Januari 2017 – 17:33 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - JPNN.com - Kolesterol bisa dikategorikan menjadi dua, yakni kolesterol baik dan kolesterol jahat.

Kolesterol baik atau HDL justru sangat penting peranannya dalam tubuh terutama untuk membantu penyerapan asam lemak esensial dan juga memproduksi hormon-hormon seks.

BACA JUGA: Mengantuk di Kantor Setelah Makan Siang, Ini Sebabnya

Namun, yang wajib dihindari adalah kolesterol jahat atau LDL yang bisa menyebabkan penimbunan lemak pada pembuluh darah yang kemudian memicu timbulnya serangan jantung.

Pada dasarnya, kolesterol terdapat secara alami di dalam tubuh. Namun, tingkat kolesterol yang ada dalam tubuh juga bisa meningkat dengan asupan makanan yang dikonsumsi manusia.

BACA JUGA: Usai Dioperasi, Kondisi Bayi Kembar Siam Membaik

Karena itu, salah satu kunci untuk mengontrol kadar kolesterol di dalam tubuh adalah dengan membatasi sumber makanan yang kaya kolesterol masuk ke dalam tubuh.

Selain itu, banyak mengonsumsi makanan yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol di tubuh juga bisa membantu.

BACA JUGA: Makin Terlihat Eksis dengan Glitter

Berikut beberapa jenis makanan dan minuman yang bisa menurunkan kadar kolesterol Anda, seperti dilansir laman Prevention, Rabu (4/1).

1. Gandum.

Jika Anda mencari cara untuk menurunkan kolesterol, kuncinya mungkin hanya mengubah menu makan pagi Anda. Beralih ke sarapan yang mengandung dua porsi oat bisa menurunkan LDL ( kolesterol buruk) sebesar 5,3 persen hanya dalam 6 minggu.

Kunci untuk buster kolesterol ini adalah beta-glucan, zat dalam gandum yang menyerap LDL.

2. Red wine.

Para ilmuwan memberikan alasan lain untuk minum red wine. Ternyata buah anggur merah kaya akan serat tempranillo yang digunakan untuk membuat anggur merah seperti Rioja, mungkin sebenarnya secara signifikan bisa menurunkan kadar kolesterol.

Sebuah studi yang dilakukan oleh departemen metabolisme dan nutrisi di Universidad Complutense de Madrid di Spanyol menemukan bahwa ketika individu mengonsumsi suplemen anggur yang sama ditemukan dalam anggur merah, kadar LDL mereka menurun sebesar 9 persen.

3. Salmon & lemak ikan.

Lemak omega-3 adalah salah satu keajaiban kesehatan alami dari dunia dan telah terbukti menangkal penyakit jantung, demensia dan banyak penyakit lainnya.

Kini, asam lemak omega-3 ini bisa menambah manfaat kesehatan lain yakni menurunkan kolesterol. Menurut penelitian dari Loma Linda University, menggantikan lemak jenuh dengan omega-3 seperti yang ditemukan pada ikan salmon, sarden dan herring bisa meningkatkan kolesterol baik sebesar 4 persen.

4. Kacang-kacangan.

Jika Anda sedang mencari makanan ringan yang menurunkan kadar kolesterol, penelitian menunjukkan bahwa Anda harus mengonsumsi kacang.

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan American Journal of Clinical Nutrition, orang-orang yang mengonsumsi kenari enam hari dalam seminggu selama satu bulan, mampu menurunkan total kolesterol mereka sebesar 5,4 persen dan kolesterol LDL sebesar 9,3 persen.

Almond dan kacang mete adalah pilihan baik lainnya.

5. Teh.

Teh menjadi terkenal karena antioksidan pelawan kanker, mereka juga merupakan pertahanan besar terhadap kadar kolesterol LDL yang tinggi. Menurut penelitian, teh hitam telah terbukti mengurangi lemak darah hingga 10 persen hanya dalam tiga minggu.

6. Cokelat.

Antioksidan kuat yang terdapat dalam coklat membantu membangun HDL ( kadar kolesterol baik).

Dalam sebuah penelitian 2007 yang diterbitkan dalam AJCN, partisipan yang diberi coklat bubuk mengalami peningkatan HDL sebesar 24 persen.

Ingatlah untuk memilih jenis coklat gelap atau pahit karena mereka mengandung 3 kali lebih banyak antioksidan yang mencegah platelet darah dari saling menempel.

7. Bawang putih.

Bawang putih merupakan makanan yang menurunkan kolesterol dan juga mampu mencegah pembekuan darah, menurunkan tekanan darah dan melindungi infeksi.

Kini, penelitian menemukan bahwa bawang putih membantu menghentikan plak yang menyumbat arteri pada tahap yang paling awal dengan menjaga partikel kolesterol menempel ke dinding arteri.

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Posisi Bercinta yang Paling Disukai Pria


Redaktur : Fany
Reporter : Fany, Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler