7 Pengobatan Alami Ini Ampuh Atasi Sakit Kepala yang Menyakitkan

Selasa, 04 April 2023 – 04:33 WIB
Ilustrasi air lemon. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - SETIAP orang tentu pernah terserang sakit kepala. Sakit kepala bisa terjadi karena beberapa hal.

Anda bisa terserang sakit kepala karena terlalu stres, kurang istirahat, penyakit, dan lainnya.

BACA JUGA: Redakan Sakit Kepala dengan 3 Minyak Esensial Ini

Obat penghilang rasa sakit tertentu bisa memberikan bantuan cepat, tetapi obat ini juga memiliki banyak efek samping dan memengaruhi ginjal Anda.

Untungnya, beberapa pengobatan alami cukup efektif dalam memberikan bantuan cepat dari sakit kepala tanpa menimbulkan efek kesehatan yang merugikan.

BACA JUGA: Atasi Gigi Sensitif dengan Menggunakan 5 Pengobatan Alami Ini

Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Curejoy.com.

1. Peppermint

Sifat penyembuhan dan aroma peppermint memiliki efek menenangkan dan menyejukkan yang membantu meredakan sakit kepala.

BACA JUGA: 3 Bahan Alami yang Ampuh Redakan Sakit Kepala

Siapkan teh herbal dengan menambahkan 1 sendok teh peppermint kering ke dalam secangkir air mendidih.

Tutupi dan biarkan meresap selama 10 menit. Kemudian, saring, tambahkan madu dan minumlah.

Minyak peppermint bahkan bisa digunakan untuk memijat lembut pelipis, rahang, dan bagian belakang leher Anda untuk menghilangkan rasa sakit secara instan.

Bahkan menghirup aroma uap peppermint bisa digunaka sebagai pengobatan alami meredakan sakit kepala dan gejala penyertanya, seperti mual dan muntah.

2. Air Panas

Menerapkan panas di bagian belakang leher Anda meredakan sakit kepala yang disebabkan oleh stres.

Panas melemaskan otot-otot yang tegang dan mengurangi rasa sakit. Cukup letakkan kantong air panas di tengkuk Anda atau mandi air panas dan arahkan air ke belakang leher Anda.

Cara lainnya, Anda bisa mengisi bak mandi dengan air yang sedikit panas dan merendam tanga di dalamnya selama sekitar 15 menit.

Ini membantu dalam meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi rasa sakit yang disebabkan oleh sakit kepala.

Untuk sakit kepala kronis, coba celupkan kaki ke dalam ember berisi air panas selama 15 menit.

3. Asupan Cairan

Jika sakit kepala disebabkan karena dehidrasi, rehidrasi bisa meredakannya dengan cepat.

Minumlah beberapa gelas air saat Anda mulai mengalami sakit kepala dan lanjutkan asupan dalam jumlah kecil sepanjang hari.

Selain air putih, cairan lain seperti minuman olahraga atau segelas jus jeruk nipis bisa membantu.

Sebagian besar minuman olahraga mengandung elektrolit yang bisa meredakan sakit kepala yang disebabkan oleh ketegangan dan dehidrasi.

Namun, hindari konsumsi alkohol saat sakit kepala karena bisa membuat tubuh dehidrasi.

4. Peregangan Sederhana

Latihan sederhana yang meregangkan kepala dan leher bisa membantu mengurangi rasa sakit akibat sakit kepala.

Angkat kepala Anda ke atas dan ke bawah dengan lembut, gerakkan ke kiri dan ke kanan, dan tekuk leher kamu ke samping ke arah masing-masing bahu.

Selain itu, memutar leher secara perlahan searah jarum jam dan berlawanan arah jarum jam bisa membantu mengendurkan otot bahu dan leher.

5. Lemon

Menggunakan lemon adalah cara lain yang efektif untuk mengobati sakit kepala karena menyegarkan dan menenangkan.

Ini juga membantu menjaga keseimbangan asam-basa dalam tubuh.

Tambahkan beberapa jus lemon ke dalam air hangat dan minumlah untuk mengurangi rasa sakit.

Cara ini sangat bermanfaat untuk sakit kepala yang disebabkan oleh gas di perut.

Alternatifnya, Anda juga bisa menyiapkan pasta dari kulit lemon dan mengoleskannya di dahi untuk menghilangkan rasa sakit dengan cepat.

6. Kompres es

Kompres dingin seperti kompres es yang diletakkan di dahi akan menghilangkan rasa sakit, mengecilkan pembuluh darah, dan meningkatkan sirkulasi darah ke area tersebut.

Teknik ini bermanfaat untuk sakit kepala yang disebabkan karena stres atau masalah sinus.

Bungkus beberapa es atau es batu yang dihancurkan dalam kantong plastik zip-lock dan letakkan di dahi Anda selama beberapa menit.

Bahkan sekantong buah atau sayuran beku juga bisa digunakan. Namun, hindari meletakkan es langsung di kulit Anda karena bisa merusak kulit.

Alternatifnya, Anda juga bisa melilitkan karet gelang yang diikatkan di sekitar kepala dengan velcro sampai merasa lega.

7. Apel

Apel dan cuka sari apel memiliki kekuatan untuk meredakan sakit kepala dengan cepat

Apel, serta cuka sari apel, efektif meredakan sakit kepala dan juga mengembalikan keseimbangan asam-basa dalam tubuh.

Bahkan aroma apel hijau diketahui bisa membantu mengurangi sakit kepala migrain.

Jika Anda bangun dengan sakit kepala di pagi hari, makan irisan apel yang ditaburi garam dan lanjutkan dengan minum segelas air hangat.

Anda bahkan bisa mengisi wadah dengan air panas yang mengepul dan menambahkan 3-4 sendok makan cuka sari apel ke dalamnya.

Bersandar di atas wadah dengan handuk menutupi kepala dan wadah Anda dan hirup uapnya.

Sebagai alternatif, tambahkan 2 sendok teh cuka sari apel, sedikit madu, dan jus lemon ke dalam segelas air dan minum untuk meredakan sakit kepala.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler