7 Polisi Ini Dipecat oleh Irjen Risyapudin Nursin, Ada Bripka Raniandini Yasa

Selasa, 05 Oktober 2021 – 09:55 WIB
Polda Maluku Utara melakukan pemecatan terhadap tujuh anggota jajarannya dalam apel gabungan personel Polda Malut dirangkaikan dengan pemberian reward kepada personel atas dedikasinya dalam mendukung program vaksinasi Covid-19. antara/Abdul Fatah

jpnn.com, TERNATE - Kapolda Maluku Utara (Malut) Irjen Risyapudin Nursin mengumumkan keputusan tentang pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) kepada tujuh polisi di wilayah hukumnya pada Selasa (5/10).

Pengumuman itu disampaikan Irjen Risyapudin Nursin saat apel gabungan personel Polda Malut.

BACA JUGA: 10 Pasangan Mesum sedang Bermesraan, Polisi Datang

Pada saat yang sama dia juga memberikan penghargaan atau reward kepada puluhan personel atas dedikasinya dalam mendukung program penanganan Covid-19.

"Selain reward, dalam apel gabungan tersebut juga dirangkaikan dengan pemberian punishment kepada tujuh personel," kata Irjen Risyapudin Nursin usai apel tersebut.

BACA JUGA: Konon Moeldoko Datang ke Cikeas Pagi-Pagi Sekali, Mengintervensi, SBY Marah

Berikut daftar 7 orang polisi yang dipecat atau mendapat hukuman PTDH:

1. Bripka Raniandini Yasa SH kesatuan Yanma Polda Malut

BACA JUGA: Napi Teroris Ini Simpan Bahan Peledak Mother of Satan di Gunung Ciremai, Dahsyat

2. Bharatu Septian Munawar kesatuan Satbrimob Polda Malut

3. Brigpol Mochamad Cholid kesatuan Polres Ternate

4. Briptu Rahman Hartanto kesatuan Polres Ternate

5. Bripda Muh Taufan Madra kesatuan Polres Halbar

6. Briptu Abdul Taher Sepa kesatuan Polres Halteng

7. Brigpol Ridwan Anhar kesatuan Polres Tidore Kepulauan.

Irjen Risyapudin menyatakan keputusan PTDH itu sebagai bukti bahwa Polda Maluku tidak pandang bulu dalam menegakkan hukum. Anggota Polri maupun masyarakat yang terbukti melakukan pelanggaran pasti akan ditindak tegas.

Sebaliknya, pada kesempatan itu Polda Malut juga memberikan penghargaan kepada 37 personel atas dedikasinya dalam mendukung program vaksinasi nasional.

Kapolda mengucapkan terima kasih kepada seluruh pejabat utama dan seluruh staf Polda Malut atas dedikasi dan kedisiplinan serta kerja kerasnya dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan secara responsif.

Baik itu kegiatan yang berupa harkamtibmas, pencegahan penyebaran Covid-19 dan pelaksanaan vaksinasi di wilayah Malut.

Dengan adanya reward dan punishment itu, Irjen Risyapudin berharap ke depan tidak ada lagi personel Polda Malut yang melakukan pelanggaran seperti desersi dan perbuatan tidak terpuji lainnya.

Kapolda juga menginstruksikan agar seluruh kasatker melakukan pengawasan melekat kepada seluruh personelnya.

"Sehingga mereka merasa terus terawasi dan menghilangkan niat untuk berbuat pelanggaran," ujar Irjen Risyapudin.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Malut Kombes Adip Rojikan menjelaskan 37 personel yang mendapatkan penghargaan terdiri dari 3 pamen, 2 pama, 19 bintara, 8 ASN Polri, dan 5 PHL.

Dari 37 personel itu, lima di antaranya diberikan reward atas dedikasi mendukung program vaksinasi nasional dengan mengajak masyarakat berjumlah ratusan orang.

Sementara 28 personel diberikan reward atas dedikasinya sebagai tenaga vaksinator yang telah melaksanakan vaksinasi sebanyak 31.368 orang dari bulan Februari hingga September 2021.

"Dan empat personel diberikan reward dalam penanganan Covid-19 sebagai paramedis di Wisma Atlet Jakarta," kata Kombes Adip Rojikan. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler