7.242 CPNS 2021 Resmi Bekerja, Bu Harti Menyampaikan Pesan Penting

Selasa, 10 Mei 2022 – 14:14 WIB
Para CPNS di lingkungan Kemendikbudristek hasil seleksi 2021 mulai bekerja. Foto: Humas Kemendikbudristek

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 7.242 CPNS 2021 di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) resmi bertugas.

Mereka lulus sebagai abdi negara setelah melalui serentetan proses seleksi CPNS 2021 yang sangat ketat.

BACA JUGA: Seleksi PPPK 2022 Belum Dibuka, Pemerintah Sudah Jadwalkan Pembayaran Gaji Perdana

Sekretaris Jenderal (Sesjen) Kemendibudristek Suharti mengatakan tugas CPNS tidak mudah.

Para CPNS diminta berkontribusi luar biasa untuk memastikan sektor pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi di Indonesia berjalan baik.

BACA JUGA: Jadwal UTBK SBMPTN 2022 Berubah Lagi, Catat Tanggalnya

"Bekinerjalah dengan baik dan laksanakan tugas dengan penuh dedikasi,” pesan Sesjen Suharti, saat menyambut kehadiran CPNS di lingkungan Sekretariat Jenderal, di Kantor Kemendikbudristek, Senin (9/5).

Di antara 7.242 orang CPNS yang diterima, terdapat 110 orang bertugas di lingkungan Sekretariat Jenderal (Setjen), 76 orang bertugas di Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK); 102 CPNS bertugas di Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Ditjen Paudikdasmen).

BACA JUGA: PPPK Guru Masuk, Istri Ketum Honorer Tersingkir di Sekolah Induk, Sedih Banget

Kemudian, 54 CPNS bertugas di Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi), serta 41 CPNS bertugas di Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek). 

Selanjutnya, 136 CPNS bertugas di Direktorat Jenderal (Ditjen) Kebudayaan, 11 CPNS bertugas di Inspektorat Jenderal (Itjen); 24 CPNS bertugas di Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP), dan 77 CPNS di Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa). 

Adapun 6.611 CPNS lainnya tersebar di Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL Dikti) dan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Indonesia. 

Sesjen Suharti berharap kepada para CPNS untuk bekerja tidak hanya sekadar mengisi lowongan pekerjaan.

Lebih dari itu, mereka harus  tulus berbakti kepada bangsa dan negara. Idealnya, kata dia, seorang pegawai tidak hanya sekadar melakukan pekerjaan berdasarkan instruksi pimpinan. Namun, memiliki inisiatif untuk memberi gagasan dan penguatan di satuan kerjanya masing-masing. 

“Saya betul-betul meminta kalian bekerja secara proaktif. Bawalah hal positif yang kalian ketahui dari luar untuk dibahas, diterapkan, dan dikembangkan bersama di sini,” tuturnya. 

Dia meyakini kehadiran SDM muda dapat mewarnai iklim kerja di Kemendikbudristek menjadi makin dinamis baik dari segi pola pikir maupun semangat baru dalam menunjang profesionalisme kinerja.

Oleh karena itu, Suharti mengimbau kepada para CPNS untuk bekerja dengan penuh tanggung jawab. 

“Saya ingin kalian menganggap tugas sebagai tantangan dan suatu apresiasi (dari pimpinan). Respons semua itu dengan sikap positif,” ujarnya seraya menekankan pentingnya para pegawai menjunjung tinggi kode etik dalam bekerja. 

Kepada para pimpinan satuan kerja Kemendikbudristek, Sesjen berharap agar dapat membina para CPNS supaya mereka dapat tumbuh dan berkembang menjadi pegawai yang andal. 

CPNS ini sebelumnya telah melalui serangkaian proses seleksi mulai dari seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar, dan seleksi kompetensi bidang yang diselenggarakan secara nasional dari Juli sampai Desember 2021.

Adapun hasilnya telah diumumkan melalui pengumuman Nomor 6164/A.A3/KP.01.00/2022 tentang Pengumuman Hasil Akhir Pascasanggah Pada Seleksi Penerimaan CPNS Kemendikbudristek 2021. (esy/jpnn)

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemendibudristek: Banyak Pemda Belum Mengembalikan Gaji PPPK Guru di DAU 2021 


Redaktur : Soetomo Samsu
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler