jpnn.com, MAGETAN - Dinas Kesehatan Magetan, Jatim belum menetapkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) terkait wabah demam berdarah di wilayah tersebut. Sementara itu saat ini jumlah penderita DBD capai 78 penderita dan dua orang meninggal dunia sampai Februari ini.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Magetan, Furiana Kartini mengatakan pihaknya belum menyatakan KLB, karena peningkatan status itu harus melalui tahapan-tahapan.
BACA JUGA: Demam Berdarah Menyasar Semua Usia, Bukan Hanya Anak - Anak
Untuk mengantisipasi semakin banyaknya penderita DBD, Dinas Kesehatan bersama jajaran, terus menggalakkan pemberantasan sarang nyamuk.
"Pemkab Magetan juga melibatkan para pelajar untuk memberantas jentik nyamuk," ujar Furiani.
BACA JUGA: Dinkes Kekurangan Tenaga Fogging Cegah Wabah Demam Berdarah
Sementara, untuk daerah yang sudah terjangkit demam berdarah, Dinas Kesehatan beserta jajaran di tingkat Puskesmas langsung melakukan fogging atau pengasapan.
Fogging dilakukan dengan radius 100 meter dari lokasi warga yang positif demam berdarah. (yos/jpnn)
BACA JUGA: Waspada! Demam Berdarah Mulai Mengancam Daerah Ini
BACA ARTIKEL LAINNYA... Merasa Sudah Sembuh, Pasien Demam Berdarah Malah Meninggal
Redaktur & Reporter : Natalia