JAKARTA - Fitch Ratings menaikkan peringkat kredit jangka panjang delapan bank, menyusul kenaikan peringkat utang Indonesia dari BB+ menjadi BBB-Bank yang peringkatnya ditingkatkan adalah PT Bank Mandiri Tbk, PT Bank Central Asia Tbk (BCA), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI), dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI)
BACA JUGA: Pertamina Bidik Laba Rp 23,5 Triliun
Bank lainnya, Lembaga Pembiayaan Export-Import Indonesia (Indoexim), PT Bank OCBC NISP Tbk, PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII), dan PT Bank CIMB Niaga Tbk juga dinaikkan tingkatnya
BACA JUGA: Tahun Depan KARK Bidik Rp 2,04 Triliun
Peningkatan peringkat kredit dan revisi dasar peringkat dukungan (support rating floors) milik tiga bank BUMN yang sistematik dan bank BUMN kebijakan ekspor-impor merefleksikan kemungkinan dukungan pemerintah ke depannya.
Ketiga bank BUMN yang sistematik yang dimaksud adalah Bank Mandiri, BRI, dan BNI, sedangkan bank BUMN kebijakan ekspor-impor adalah Indoexim
BACA JUGA: Genjot Ekonomi Kreatif Swasta
"(Peningkatan peringkat) disebabkan profil kredit pemerintah yang meningkat dan pentingnya posisi bank itu di dalam ekonomi domestik secara sistemik," kata Julita dalam keterangan tertulisnya, Senin (19/12).Peringkat CIMB Niaga, OCBC NISP, dan BII juga ditingkatkan ke BBB dari sebelumnya BB+"Kenaikan ini merefleksikan ekspektasi Fitch dengan kekuatan dari bank asingSementara itu, kenaikan peringkat surat utang BCA berdasarkan rekam jejak dan pemberian kredit, yang memiliki hubungan ekonomi domestik," jelasnya.
Sebelumnya, Fitch Ratings juga menaikkan peringkat Pertamina, PGN, dan PLN setelah menaikkan rating Indonesia ke investment grade(lum)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lion Air Terbangi Perdana Surabaya-Singapura
Redaktur : Tim Redaksi