Abraham Damar Ungkap Alasan Mantap Hijrah ke Satria Muda Pertamina

Jumat, 03 November 2023 – 03:39 WIB
Abraham Damar Grahita resmi menjadi pemain anyar Satria Muda Pertamina. Foto: Dokumentasi Inasgoc

jpnn.com - Abraham Damar Grahita mengungkapkan alasannya mantap hijrah ke Satria Muda Pertamina.

Sebelumnya, tim terakhir yang dibela pebasket berusia 28 tahun itu ialah Veltex Shizuoka yang berkompetisi di divisi dua Liga basket Jepang.

BACA JUGA: Perkara Hukum Selesai, Abraham Damar Grahita Berlabuh ke Satria Muda

Akan tetapi, kepindahan Abraham ke Negeri Sakura menimbulkan polemik.

Abraham sempat berselsih dengan klubnya terdahulu, Prawira Bandung.

BACA JUGA: Masuk Lis Timnas Basket Indonesia, Abraham Damar Grahita Buka Peluang ke Asian Games 2022?

Imbasnya, pebasket kelahiran Pangkal Pinang itu melewatkan kesempatan bermain dengan Timnas basket Indonesia di sejumlah event internasional, seperti SEA Games 2023 dan Asian Games 2022.

"Ada kesalahan komunikasi. Ada komunikasi yang tak tersampaikan," ucap Abraham dalam keterangannya.

BACA JUGA: Abraham Damar Tak Dipanggil, Timnas Basket Indonesia Siapkan Beberapa Pemain Keturunan

Permasalahan itu, bahkan sempat membuat Abraham terpikir untuk meninggalkan dunia basket.

Namun, Abraham mengurungkan niatnya setelah mengetahui ada minat dari salah satu klub basket terbesar di Indonesia, Satria Muda Pertamina.

"Pada periode itu saya sempat terpikir melupakan bola basket. Namun, karena saya orangnya kompetitif, saya mengambil tawaran SM Pertamina yang menurut saya paling masuk akal."

"Saya ingin menjadi juara di Indonesia (IBL, red)," sambungnya.(ibl/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler