ABT Travel Lakukan Persiapan Matang Sambut Jemaah Umrah Indonesia

Rabu, 12 Januari 2022 – 19:53 WIB
Jemaah umrah. Foto: ANTARA FOTO/Saudi Press Agency/Handout via REUTERS/pras/cfo

jpnn.com, JAKARTA - PT Arsy Buana Travelindo (ABT Travel), terus mematangkan persiapan menyambut jemaah umrah asal Indonesia di tanah suci Makkah, Arab Saudi.

Hal itu dilakukan menyusul dibukanya kembali ibadah umrah oleh Kementerian Agama RI mulai 8 Januari kemarin.

BACA JUGA: Danrem Suryakencana Bawa Kabar Buruk, Ini Harus Jadi Perhatian untuk Semua

Sebagai penggagas program join umrah community (JUC), ABT Travel meneken kontrak dengan sejumlah hotel baru di Makkah dan Madinah.

Selain itu, JUC dan Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (Amphuri) sepakat menggunakan Hotel Fajr Bade 2 yang dikelola ABT Travel untuk paket ekonomis ibadah umrah.

BACA JUGA: Berita Duka, Vidia Devi Meninggal Dunia, Polres dan Polsek Langsung Memburu

“Alhamdulillah kami sudah meneken kontrak dengan beberapa hotel di Makkah dan Madinah. InsyaAllah hotel-hotel tersebut dapat segera digunakan untuk jemaah umrah 1443 hijriah ini,” papar Direktur Utama ABT Travel Saipul Bahri, dalam keterangan resmi, Rabu (12/1).

Sebelumnya, pada 30 Desember 2021, sebanyak 53 jemaah umrah telah diberangkatkan ke Arab Saudi.

BACA JUGA: 419 Jemaah Umrah Diberangkatkan ke Tanah Suci, Haji 2022 Bagaimana?

Mereka adalah para pimpinan penyelenggara perjalanan ibadah umrah dan haji khusus (PPIU/PIHK) yang tergabung dalam Amphuri.

Kelompok tersebut menjadi rombongan umrah perdana yang diberangkatkan dari Indonesia.

Rombongan bertugas menguji sistem perjalanan umrah pada masa new normal.

Penandatanganan kontrak hotel yang dilakukan ABT Travel, menurut Saipul, menjadi angin segar bagi para PPIU dan calon jemaah di Indonesia.

“Kami terus melakukan persiapan, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik bagi para jemaah."

"Kami berkomitmen menjamin kenyamanan dan keselamatan jemaah selama umrah. Salah satunya dengan menyediakan akomodasi hotel yang representatif,” jelas dia.

Dia menuturkan pihaknya juga menyepakati hotel Fajr Bade 2 akan digunakan jemaah pengguna paket ekonomis.

Bisnis layanan pendukung haji dan umrah mencakup pelayanan penginapan (hotel), tiket pesawat, dan land arrangement (LA) segala keperluan haji dan umrah di Makkah.

Saat ini, ABT Travel mengelola beberapa hotel di Makkah dan Madinah yang berada di lokasi strategis, antara lain Le Meridien, Elaf Mashaer, Fajr Badee, Mawadah Sofwa, dan Sham Province.

Total kamar yang tersedia mencapai 889 per bulan.

Di bisnis tiket, ABT Travel menjalin kerja sama dengan Citilink dan Etihad. Adapun di LA, ABT telah berpengalaman selama lima tahun dan memiliki jaringan lokal kuat, termasuk fasilitasnya.

Beberapa nama besar di sektor PIHK dan PPIU, kata dia, menjadi mitra ABT Travel. Misalnya, Madinah Iman Wisata, Sarana Umrah Haji, Satriani, Bastour, El Amien, dan lain-lain. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 4 Anggota FPI yang Tewas Adalah Korban Pembunuhan, Ahli Beberkan 2 Faktor


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler