ACTA Mau Laporkan Jokowi ke ORI, Johan Sebut Nama Prabowo

Senin, 05 Maret 2018 – 13:29 WIB
Johan Budi. Fotot: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Rencana Ketua Dewan Pembina Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) Habiburokhman melaporkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Ombudsman Republik Indonesia (ORI) terkait pertemuan dengan pengurus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mendapat respons dari pihak Istana Negara. Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi mengatakan, siapa pun berhak membuat pengaduan ke Ombudsman.

“Orang kan tidak bisa dicegah. Jadi silakan saja," ucap Johan di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin (5/3).

BACA JUGA: Misbakhun Bela Jokowi dari Tuduhan Maladministrasi soal PSI

Namun demikian, mantan wartawan itu menegaskan bahwa Jokowi sudah sering mengadakan pertemuan dengan para pimpinan partai di Istana Negara. Hal yang dibahas pun bermacam-macam. 
 
Johan lantas menyebut sejumlah nama ketua umum partai politik yang pernah diterima Jokowi di Istana Negara. antara lain Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum PDI Perjuangan Mengawati Soekarnoputri. "Prabowo (ketua umum Gerindra, red) juga pernah bertemu di istana dengan presiden," sebut Johan.

Hanya saja, kata Johan menegaskan, Jokowi menerima kunjungan para elite partai dalam rangka silaturahmi biasa. Hal serupa juga berlaku untuk Ketua Umum PSI Grace Natalie yang diterima Jokowi di Istana Negara pekan lalu.

BACA JUGA: Fadli Zon akan Seret Sekjen PSI ke Polisi

"Kalau kemudian ada orang yang melaporkan itu ke Ombudsman ya silakan saja, haknya orang itu. Sekarang tanya ke Ombudsman saja. Tapi bahwa peristiwa itu adalah peristiwa yang biasa," sebut Johan.

Soal pertemuan Jokowi dan PSI di Istana Negara dianggap dalam rangka membahas pemenangan di Pemilu 2019, Johan menyebut persepsi yang muncul memang bisa seperti itu. Namun, kata Johan, pertemuan antara Jokowi dengan elite partai politik di Istana Negara merupakan hal biasa.

BACA JUGA: Presiden Belum Teken, Pimpinan DPR Baru Tetap Dilantik

“Sekali lagi, presiden menemui atas kunjungan ketum partai-partai politik itu sudah sering dilakukan. Tentu pembicaraannya bisa bermacam-macam, termasuk soal politik. Kan namanya ketua umum parpol," tambahnya.(fat/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... BJ Habibie Sakit di Luar Negeri, Ini Respons Presiden Jokowi


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Presiden Jokowi   ACTA   Ombudsman   PSI  

Terpopuler