jpnn.com, SURABAYA - RSUD dr Soetomo Surabaya telah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Jawa Timur (Jatim) dan RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu, Bangkalan terkait penanganan pasien Covid-19.
Direktur Utama RSUD dr Soetomo Surabaya dr Joni Wahyuhadi mengatakan koordinasi yang dilakukan di antaranya menyiapkan pasokan obat dan mobil PCR.
BACA JUGA: Kasus Covid-19 di Bangkalan Meningkat, Perbatasan Suramadu Disekat, Sebegini yang Reaktif
"Mobil itu nanti akan berguna untuk melakukan percepatan pelacakan atau tracing para pasien yang terpapar. Nanti insyaallah akan dapat bantuan dari Kementerian Kesehatan," kata dia saat dikonfirmasi, Minggu (6/6).
Selain dua bantuan itu, Joni menyebut rumah sakitnya siap menerima rujukan pasien Covid-19 dari Bangkalan.
BACA JUGA: Kemenag Batalkan Keberangkatan Haji, Prof Zainuddin: Prematur, Pemerintah Harus Transparan
Dia memastikan ketersediaan tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) di RSUD dr Soetomo masih banyak. Tingkat keterisiannya ada 38 pasien dari 250 kapasitas yang tersedia.
"ICU kami sekarang terisi lima pasien, yang dua pasien dari Bangkalan. Beberapa juga dirawat di ruang lain," ungkap Joni.
BACA JUGA: Wali Kota Surabaya: Kami Menjaga Jangan Sampai Kecolongan
Menurut Joni, pasien Covid-19 dari Bangkalan nantinya akan diambil sampel virusnya untuk dilakukan whole genom sequencing guna meneliti apakah ada varian baru atau tidak.
"Mekanisme sudah kami permudah, apabila ada pasien sedang berat dari Bangkalan bisa dirujuk ke Soetomo. Kami sudah punya grup khusus saling komunikasi bantu Bangkalan," pungkas Joni. (mcr12/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Redaktur & Reporter : Arry Saputra