Ada Saingan Baru, Golkar Klaim Tidak Khawatir

Rabu, 25 Mei 2016 – 11:46 WIB
Bendera Golkar. Foto: Dokumen JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Golkar Bowo Sidiq Pangarso saat disinggung soal adanya parpol baru pesaing Golkar, mengaku tidak khawatir atas kehadiran parpol tersebut. Menurutnya, Golkar telah mencapai rekonsiliasi permanen melalui Munaslub yang menghasilkan ketua umum baru.

"Silakan saja, kami tidak ada kekhawatiran," ungkapnya di Komplek Parlemen, Senayan, seperti dikutip dari Indopos (Jawa Pos Group), Selasa (24/5).

BACA JUGA: Enam Parpol Baru Mulai Mendaftar, Salah Satunya Mirip Golkar

Bowo menyatakan, meskipun pengurus Partai Beringin Karya menyatakan mau menampung kader Golkar yang kecewa, partai itu tidak dibentuk oleh kader Golkar.

"Partai itu tidak dibentuk kader Golkar. Mungkin dia (yang membentuk, red) pernah ikut berjuang di Golkar sebelum reformasi, tapi belum pernah menjadi anggota," jelas Bowo.

BACA JUGA: Mantan Caketum Minta Posisi, Jabatan Tiga Punggawa Setnov Disoal

Ketua Umum PSI, Grace Natalie mengapresiasi Kemenkumham yang telah membantu segala proses pendaftaran dan verifikasi. Ia mengatakan partainya siap mengikuti seluruh tahapan verifikasi. 

"Kami dari internal sudah sangat siap, semua jajaran pengurus dari provinsi, kabupaten dan kota," ujarnya kepada wartawan di kantor Kemenkumham, Selasa (24/5) yang sangat optimistis partainya akan lolos verifikasi.

BACA JUGA: Gara-gara Gambar Kopiah dan Jilbab, Konde Institute Disomasi

Serupa dilayangkan Ketua Umum Partai Idaman, Rhoma Irama. Raja dangdut itu yakin partai yang dipimpinnya menjadi peserta Pemilu 2019 nanti.

"Insya Allah, saya yakin kami akan lolos verifikasi," kata Rhoma kepada wartawan di kantor Kemenkumham, Selasa (24/5).

Menurut Rhoma, perwakilan Partai Idaman di setiap provinsi sudah ada. Namun, yang masih kurang hanya di tingkat kabupaten dan kecamatan.

"Saat ini 100 persen provinsi. 75 persen DPD, DPC, dalam progress sudah lebih dari 50 persen saat ini prosesnya. Artinya segala persyaratan itu Insya Allah sudah 90 persen sudah kami lengkapi," tuturnya. (aen/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Megawati Memang Beda..


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler