Adikara Perkenalkan Primadona Menjelang Album Perdana

Sabtu, 25 Mei 2024 – 05:59 WIB
Penyanyi Adikara. Foto: Dok. Pagoda Records

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Adikara kembali menghadirkan karya terbaru yang bertajuk Primadona.

Lagu tersebut menjadi single ke-3 dirinya setelah merilis Nirwana dan Katakan Saja beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Setelah Nirwana, Adikara Fardy Hadirkan Katakan Saja

Selain itu, Primadona juga menjadi pengantar album perdana Adikara yang berjudul Klise.

Lagu bernuansa disko era tahun '80-an itu menceritakan tentang pengalaman pribadi Adikara bertemu wanita idaman di sebuah bar di Jakarta.

BACA JUGA: Winaya Ungkap Pesan Penting di Balik Lagu Wangimu Seperti Aku

Dia juga menguraikan penyesalan yang dihadapi setelah malam pertemuannya tersebut berlalu.

"Entah ini sekadar cinta atau romansa belaka, rayuan semata, harapan yang fana, oh tak mengapa," ungkap Adikara.

BACA JUGA: Ardhito Pramono Bawa Kisah Personal dalam Album Roadtrip

Lewat Primadona, Adikara kembali menulis dan memproduseri karyanya sendiri.

Tidak hanya itu, dia juga memainkan gitar, synth, dan keyboard untuk pertama kalinya dalam lagu tersebut.

Sementara untuk drum diisi oleh Rayendra Sunito dan Taufan Wirzon pada bass.

"Seru ternyata, rekaman lagu sendiri dan memainkan alat musiknya. Soal cerita dari Primadona, gue yakin banyak yang sering mengalami apa yang gue alami dan gue ingin lagu ini bisa mewakili para lelaki yang sering kurang percaya diri saat ingin berkenalan dengan perempuan dan berakhir dengan penyesalan," tambah Adikara.

Album Klise yang berisikan Nirwana, Katakan Saja, dan Primadona merupakan proyek perdana Adikara di bawah naungan record label sendiri, yakni Pagoda Records, setelah perpisahannya dari Trinity Optima Production pada 2022. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler