jpnn.com, JAKARTA - PSM Makassar akan menghadapi Kuala Lumpur City FC pada matchday pertama Grup H AFC Cup 2022, Jumat (24/7/2022) di Stadion KLFA, Malaysia 21.00 WITA.
Laga PSM vs Kuala Lumpur City FC diprediksi berjalan ketat. Sebab, kedua tim sama-sama berambisi meraih kemenangan.
BACA JUGA: M Sulton Divonis Bebas, Padahal Barang Bukti Ada 92 Kilogram Sabu-Sabu, Kok Bisa?
Pelatih PSM Bernardo Tavares menjelaskan anak asuhnya akan berjuang ekstra keras untuk meraih hasil terbaik.
"Kami akan bermain dengan baik. Meskipun tim ini mengandalkan pemain dari Liga 2 dan akademi," kata Bernardo Tavares, Rabu (22/6).
BACA JUGA: Shin Tae Yong Panggil Rabbani Tasnim ke Timnas U-19, Farid Abubakar Bangga
Bernardo mengakui timnya tidak akan mudah melawan Kuala Lumpur City FC. Menurutnya, tim asal Ibu Kota Malaysia memiliki materi pemain di atas rata-rata.
Bukan hanya itu, Kuala Lumpur City sudah melakukan persiapan cukup lama. Berbeda dengan timnya yang kekurangan pemain berpengalaman di kompetisi Liga tertinggi Indonesia.
BACA JUGA: Tok, Pengendali Sabu-Sabu 92 Kg Divonis Bebas, Kurir Ini Dihukum Mati, Hakim Sama
"Kuala Lumpur City adalah tim bagus. Mereka memiliki pemain berkualitas, persiapannya juga lama," tambah mantan pelatih akademi SL Benfica tersebut.
Bernardo menegaskan timnya tidak memasang target tinggi. Apalagi PSM masih kekurangan pemain yang berkualitas.
"Kami tidak memasang target tinggi. Tugas kami bekerja keras untuk memberikan kejutan dengan kekuatan yang ada," ungkapnya.
Hadapi Kuala Lumpur City, Bernardo berpeluang menurunkan empat pemain asing, seperti Wiljan Pluim, Kenzo Nambu, Yuran Fernandes dan Everton Nascimento.
BACA JUGA: Uang Siswa Taruna Polri Hilang Dicuri, Pelaku Ternyata
Nama terkahir bakal diuji dalam urusan mencetak gol. Mengingat dia masih mandul selama menjalani laga bersama PSM.(mcr29/jpnn)
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : M. Srahlin Rifaid