jpnn.com - SURABAYA - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) semakin agresif melebarkan saya bisnisnya. Ekspansi yang dilakukan kali adalah akuisisi perusahaan semen dan membuka cabang baru.
“Pokoknya masih di Asia. Tetapi untuk nama perusahaan masih rahasia. Hanya saja, targetnya ekspansi ini harus selesai tahun ini juga,” kata Direktut Utama PT Semen Indonesia (Persero) Tbk Rizkan Chandra, Jumat (17/6).
BACA JUGA: ASDP Luncurkan Mobile E-Ticketing
Menurut Rizkan, dengan ekspansi ke luar negeri diharapkan Semen Indonesia bukan hanya mengandalkan penghasilan dari dalam negeri. Dia mengungkapkan, pengembangan jaringan di luar negeri kali pertama dilakukan Semen Indonesia adalah di Thang Long, Vietnam.
Pengembangan pasar hasil akuisisi perusahaan semen ini dinilai memuaskan sehingga mendorong dilakukan ekspansi tahap kedua di negara Asia lainnya.
BACA JUGA: PLN Ngotot Naikkan TDL Khusus 900 VA
Sementara itu, terkait keberadaan semen-semen dari luar negeri yang mengembangkan produksinya di Indonesia, Rizkan mengaku tidak khawatir dan Semen Indoesia sudah biasa bersaing.
"Dari dulu sudah ada semen-semen asing, bahkan ada semen dari Tiongkok di Kalimantan yang harganya relatif murah. Namun demikian, kami tak khawatir karena teknologi semen relatif sama," kata dia.
BACA JUGA: HIPMI Siapkan Pengusaha Muda dan Pemula Hadapi MEA
Bahkan, lanjut Rizkan, kehadiran semen asing terhadap pengembangan produksi semen di Pulau Jawa, Sulawesi, dan Sumatera tak berpengaruh. Kecuali di Kalimantan karena terdapat lokasi produksi semen dari Tiongkok. (dia/hen/jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Penuhi Standar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa, Ini Kata Citilink
Redaktur : Tim Redaksi