jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono menyambangi Balai Kota Jakarta, Jumat (28/4). Agung mengatakan maksud kedatangannya untuk melihat karangan bunga dari warga untuk Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat.
“Saya datang untuk melihat ini (karangan bunga),” katanya.
BACA JUGA: Aksi di PN Jakut, Ini yang Diminta GNPF MUI
Berdasarkan hasil hitung cepat pilkada DKI, Ahok-Djarot kalah dari duet Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Karangan bunga itu pun berisi dukungan dan ucapan terima kasih kepada Ahok-Djarot yang akan segera mengalihkan tampuk kepemimpinan kepada Anies-Sandi.
Sedangkan masa jabatan Ahok-Djarot sebagai di DKI akan pada Oktober 2017. Menurut Agung, karangan bunga merupakan ekspresi kecintaan warga DKI pada Ahok-Djarot.
BACA JUGA: Ahok-Djarot Keok, PDIP Masih Sulit Move On
Agung mengatakan, dirinya secara pribadi tidak mengirimkan karangan bunga untuk Ahok. Namun, Kosgoro 1957 besutannya telah mengirim karangan bunga untuk Ahok-Djarot. “Yang ngirim organisasi saya,” ujar Agung.
Saat berada di Balai Kota, Agung mengaku tidak mau bertemu dengan Ahok. Sebab, dia tidak mau mengganggu Ahok yang tengah bekerja.
BACA JUGA: Ahok Didorong Maju di Pilgub Beberapa Daerah, Fadli Zon Bilang Begini
“Beliau kan lagi kerja, jangan diganggu. Saya cuma datang aja. Salam saja untuk Pak Ahok, salam mesra,” ucap Agung.
Namun, Agung akhirnya diajak masuk oleh Pamdal Balai Kota. Dia ke ruang tamu yang menjadi tempat Ahok menerima tamu di Balai kota. (gil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PN Jakarta Utara Akan Anggap GNPF Sebagai Tamu
Redaktur : Tim Redaksi