Ahok Dituding Bunuh Karakter PKL

Rabu, 24 Juni 2015 – 01:00 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) Ali Mahun mengkritik sikap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tentang PKL.

Menurut Ali, mengatakan, tudingan gubernur nyentrik tersebut sangat jahat dan membunuh karakter pedagang kaki lima yang sejak sepuluh hari terakhir dilarang berjualan di Monas.

BACA JUGA: Gerindra Beberkan Ukuran Keberhasilan Kinerja Pemda DKI

Sebagaimana diketahui, Ahok pernah menuding ada PKL yang membuat sirup dari air comberan. Setelah itu, Ahok juga menuduh ada pedagang yang menjual teh botol seharga Rp 200 ribu.

“Tudingan Ahok sangat jahat, sadis, membunuh karakter PKL Monas, menyakitkan dan tidak mamusiawi. Lebih-lebih saat ini, PKL Monas sedang lapar, sulit makan, sulit penuhi kebutuhan hidup sejak tak boleh berjualan sepuluh hari terakhir,” ujar Ali, Selasa (23/6)

BACA JUGA: Malu tak Punya Masjid, Ahok Berencana Bongkar Musala di Balai Kota

Menurut Ali, Ahok sebaiknya menangkap oknum jika tuduhan tersebut benar. “Jika ada premanisme tangkap. Jangan koar-koar terus di berbagai media. Jangan sombong, jangan sok berkuasa,” ujar Ali. (gir/jpnn)

 

BACA JUGA: Parah! 3 Tempat Hiburan Malam di DKI Tetap Buka saat Ramadan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok Minta PNS DKI tak Belanja Barang Mewah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler